Antara TV Sumbar

Hilirisasi pertanian, Mentan dukung Sumbar bangun pabrik gambir

1221 Views

ANTARA - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mendukung Sumatera Barat, sebagai salah satu provinsi penghasil gambir terbesar di Indonesia, untuk membangun pabrik gambir sendiri. Mentan di Kota Padang, Selasa (16/9), mengatakan hilirisasi pertanian dengan pembangunan pabrik gambir akan menambah kesejahteraan petaninya, karena nilai tambah komoditas perkebunan tersebut yang dapat diolah menjadi tinta, makanan hingga produk perawatan kecantikan. (Melani Friati/Sandy Arizona/Gracia Simanjuntak)

COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.