Padang (ANTARA) - Pengamat teater dari Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang, Afrizal Harun menilai, konsep sangat penting dalam pertunjukan yang ditampilkan pada Festival Teater Sumatera Barat 2024.
"Karena garapan pertunjukan ini bervariasi, ada yang naskah drama konvensional dan naskah sendiri, maka yang menjadi dasar dan fondasi bagi kami selaku pengamat adalah konsep," kata Afrizal Harun di Padang, Sabtu.
Menurutnya, konsep menjadi hal yang paling awal yang dilihat, sejauh mana peserta memberikan interpretasi tematik dari respon ruang bebas, dan yang paling penting motif alasan dari konsep yang dibangun.
Selanjutnya dalam penilaian pertunjukan berkaitan dengan aspek penyutradaraan, di situ akan terlihat sejauh mana sutradara memberikan ruang tafsir dari konsep yang ditawarkan kepada penonton.
Walaupun pengamat juga akan melihat aspek teknis seperti artistik, namun tidak hanya sebatas itu.
"Di samping itu, tentu kami akan melihat hal-hal yang sifatnya visual, seperti apa teman-teman kelompok teater akan mengimplementasikan dari konsep tadi, bagaimana sutradara memberikan pemahaman kepada tim dan aktor," katanya.
Pengamat juga akan melihat seperti apa keterhubungan konsep dengan aspek visual di atas panggung.
Selain Afrial Harun, pengamat lainnya yang ikut menilai yakni akademisi Zelfeni Wimra dan Zurmailis.
Festival teater Sumatera Barat 2024 itu mengusung tema Merespon Ruang Bebas diikuti 12 kelompok teater umum, mahasiswa dan pelajar. (*)
Berita Terkait
Kemenbud: Pelestarian kunci hindari klaim budaya RI oleh negara lain
Kamis, 21 November 2024 18:07 Wib
Kementerian Kebudayaan optimistis usulkan rendang ke Unesco pada 2025
Kamis, 21 November 2024 15:03 Wib
Kementerian Kebudayaan implementasikan nilai WTBOS bagi pelajar Sumbar
Kamis, 21 November 2024 14:04 Wib
Gelar Seminar budaya keselamatan penerbangan, Rivan A. Purwantono tekankan pentingnya kesadaran kolektif keselamatan transportasi udara
Selasa, 19 November 2024 21:34 Wib
Non ASN lakukan aksi damai, Pj. Wako : Tidak ada pemberhentian per 1 Januari 2025 (Video)
Selasa, 19 November 2024 17:17 Wib
Keripik Sanjai dan Pakaian Adat Kurai Bukittinggi jadi Warisan Budaya Indonesia
Selasa, 19 November 2024 14:52 Wib
Indonesia ajukan tiga warisan budaya takbenda kepada UNESCO
Minggu, 17 November 2024 5:08 Wib
Yovie Widianto soroti pentingnya sinergi teknologi dan budaya
Kamis, 14 November 2024 14:01 Wib