Padang (ANTARA) - Pemerintah Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) melalui Dinas Pekerjaan Umum Pendataan Ruang (PUPR) telah membangun jalan baru sepanjang 1,2 kilometer di kawasan Pantai Air Manis guna mendukung kemajuan pariwisata di lokasi tersebut.
Kepala Dinas PUPR Tri Hadyanto di Padang, Rabu mengatakan pengerjaan jalan itu saat ini sudah selesai 100 persen, dan segera dapat dimanfaatkan oleh warga setempat maupun wisatawan yang datang.
"Pemerintah Kota Padang melakukan pembangunan jalan demi menghadirkan akses transportasi serta mobilitas yang lancar sekaligus nyaman kepada masyarakat," kata Tri.
Ia mengatakan pembangunan jalan yang dilakukan oleh pemerintah saat ini secara otomatis telah mengentaskan keluhan jalan rusak serta berlobang yang terjadi di Pantai Air Manis dalam beberapa tahun twrkahir.
"Ini saatnya mengucapakan selamat tinggal kepada jalan rusak atau berlobang di masa lalu, waktunya menikmati jalanan aspal dan mulus," katanya.
Tri menjelaskan demi menghadirkan jalan yang layak dan berkualitas di Pantai Air Manis, pemerintah menyediakan anggaran sebesar Rp5.485.888.732,91, sesuai kontrak bernomor: 001/Kont-PJ/DAK/DPUPR/2024.
Pembangunan jalan menuju destinasi wisata yang melegenda dengan kisah "Malin Kundang" nya itu dilaksanakan dengan baik oleh PT Nada Pratama, dan diawasi oleh konsultan CV Alkhalifi Pratama Consultant.
Ia mengatakan demi menjamin pengerjaan sesuai dengan kontrak dan aturan, pihaknya turut menggandeng pihak Kejari Padang terhitung sejak tahap awal hingga pengerjaan selesai.
"Kejaksaan selaku aparat penegak hukum mengawal langsung setiap progres proyek ini sehingga tidak ada yang berani main-main, semuanya sesuai dengan kontrak," jelasnya.
Ia menceritakan pihak Kejari Padang yang melakukan pengawalan dan pengamanan juga
banyak memberikan masukan-masukan terkait ancaman, gangguan, hambatan dan tantangan.
Berkat peran kolaboratif seluruh pihak akhirnya jalan sepanjang 1,2 kilometer yang dibutuhkan di Pantai Air Manis Padang selesai dikerjakan hingga 100 persen, selanjutnya tinggal menunggu finishing.
Ia berharap jalan baru yang telah dibangun bisa berdampak pada kemajuan pariwisata di Pantai Air Manis, yang merupakan salah satu destinasi wisata unggulan milik Kota Padang.
Peningkatan kunjungan wisatawan akan mendongkrak ekonomi masyarakat di sekitar sekaligus Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Padang dari sektor pariwisata.
"Infrastruktur yang baik merupakan salah satu faktor kunci dalam pengembangan destinasi wisata, salah satunya adalah jalan yang memadai," katanya.
Berita Terkait
Pep Guardiola dikabarkan sepakati kontrak baru di Manchester City
Rabu, 20 November 2024 9:05 Wib
RUPS PLN Tetapkan Empat Komisaris Baru dan Perpanjang Dua Jabatan Direksi
Sabtu, 16 November 2024 18:22 Wib
LISA bocorkan album baru di depan penggemar dalam acara Fan Meetup
Sabtu, 16 November 2024 5:04 Wib
BSI luncurkan SuperApps baru BYOND layanan finansial hingga spritual
Senin, 11 November 2024 10:35 Wib
Menhub sebut pemerintah berupaya agar tiket pesawat lebih murah
Kamis, 7 November 2024 5:15 Wib
Kejagung tetapkan ibu Ronald Tannur jadi tersangka baru kasus suap
Selasa, 5 November 2024 5:34 Wib
MK minta pembentuk undang-undang buat UU ketenagakerjaan yang baru
Kamis, 31 Oktober 2024 20:49 Wib
Polisi : Eksekutor mayat tanpa kepala adalah teman dekat korban
Kamis, 31 Oktober 2024 15:20 Wib