Jakarta (ANTARA) - Sebanyak enam kloter dari Sektor empat daerah kerja (daker) Madinah diberangkatkan ke Mekkah dengan terlebih dahulu mengambil miqot di Bir Ali atau Dzul Hulaifah.
"Alhamdulillah seluruh jamaah bisa diberangkatkan. Emergency Medical Team (EMT) sudah mengecek kesehatan jamaah dan semua sehat, andaipun sakit tidak parah," kata Angga Adiyana, petugas haji dari Siskohat Sektor 4 Daker Madinah, ketika ditemui usai seluruh rombongan berangkat, di Madinah, Senin.
Angga menjelaskan keenam kloter tersebut yakni dari Embarkasi BTH 15, SOC 29, SUB 25, JKG 31, JKG 32, dan JKS 27.
Jamaah, lanjut Angga, telah mengenakan kain ihram sejak dari hotel, sehingga begitu sampai di Bir Ali tempat mengambil miqot, jamaah bisa langsung shalat sunah ihram atau shalat sunah Tahiyatul Masjid, kemudian kembali ke bus melanjutkan perjalanan.
Rudi Romadan dari Petugas Transportasi Sektor 4 Daker Madinah menjelaskan untuk pemberangkatan jamaah tersebut dibutuhkan 10 bus untuk masing-masing kloter.
"Pada jamaah Kloter JKG 31 terbagi menjadi dua hotel yakni Manazil At Taqwa dibutuhkan empat bus dan sisanya di Hotel Anwar Az Zahra enam bus," kata Rudi.
Rudi menjelaskan seluruh urusan akomodasi baik bus atau kendaraan pengangkut truk seluruhnya baik, lancar, dan tidak ada kendala.
"Alhamdulillah semua aman dan lancar. Semua sudah jamaah dan seluruh koper sudah diberangkatkan dan diangkut. Insya Allah tidak ada yang ketinggalan," kata Rudi.
Sampai Senin (12/6) pukul 17.00 waktu Arab Saudi, berdasarkan data Siskohat, jumlah calon haji yang sudah bergeser ke Mekkah, mencapai 188 kloter yang terdiri atas 72.427 calon haji termasuk petugas.
Jumlah jamaah calon haji yang dilakukan proses evakuasi ke Mekkah dengan ambulans karena sakit dan kloternya sudah berangkat lebih awal ada 10 orang.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Enam kloter dari Sektor 4 Madinah diberangkatkan ke Mekkah