Sarilamak, (ANTARA) - Ketua DPRD Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat Deni Asra mengapresiasi pelaksanaan Liga Ikatan Sekolah Sepakbola (ISSB) 2022/2023 yang dinilai sangat penting untuk kemajuan dan perkembangan pesepakbola muda yang ada di daerah tersebut.
Deni Asra di Sarilamak, Rabu, mengatakan kemampuan seorang pemain akan teruji dan berkembang ketika ada kompetisi rutin yang diikuti sehingga Liga ISSB ini akan menjadi wadah untuk hal tersebut.
"Kita apresiasi kepada panpel Liga yang kembali berkenan melaksanakan Kompetisi berjenjang ini. Sudah saatnya Liga ISSB kembali melahirkan pemain yang bisa membela Timnas Indonesia, seperti Nabil yang mengantarkan Timnas U-16 juara beberapa waktu lalu," katanya.
Pria yang juga merupakan pembina ISSB Kabupaten Limapuluh Kota itu mengaku juga akan terus mendukung pelaksanaan Liga ISSB musim 2022/2023 yang dibuka di Lapangan Sepakbola BBS Batu Balang pada Selasa (6/9).
"InsyaAllah kita akan mendukung penuh penyelenggaraan Liga ISSB Limapuluh Kota, mulai dari Usia 12, 13, 15 dan usia 17, kita akan mendorong disparpora untuk menganggarkan rutin setiap tahun sehingga acara Liga kita ini akan sukses dan berjalan dengan baik," katanya.
Mendukung hal tersebut, Deni juga membagikan bola kepada 11 SSB yang mengikuti Liga ISSB untuk kelompok umur 17 tahun.
Sementara itu, Panpel Liga ISSB Yudi Prasajo mengatakan terimakasih kepada Ketua DPRD Limapuluh Kota yang berkenan mendukung penuh penyelenggaraan Liga beserta kepada BBS Batu Balang beserta Wali Nagari yang bersedia menjadi tuan rumah pembukaan liga.
"Alhamdulilah liga usia 17 sudah kita mulai, peserta yang berpartisipasi ada 11 SSB. Dalam beberapa hari ke depan juga akan segera kita laksanakan liga usia 15, 13, dan 12," katanya.
Bahkan, sambungnya hingga hari ini untuk pelaksanaan Liga ISSB untuk usia 12 sudah ada 21 tim yang menyatakan kesiapan untuk berpartisipasi.
"Semoga Liga kita ini sukses dilaksanakan di semua tingkat usia dan melahirkan pemain terbaik bagi Limapuluh Kota," ujarnya. (*)
Berita Terkait
Ketua DPRD Agam: kolaborasi bersama wartawan sangat dibutuhkan
Selasa, 17 Desember 2024 10:37 Wib
Penghujung 2024, Pemko Padang dan DPRD Sepakati Dua Perda
Senin, 16 Desember 2024 18:09 Wib
DPRD-Pemda Agam setujui Perda PPKPPK
Senin, 16 Desember 2024 16:16 Wib
Pimpinan DPRD perempuan pertama di Agam resmi dilantik
Senin, 9 Desember 2024 14:57 Wib
KPK periksa pejabat Pemkot Bandung soal aliran dana ke DPRD Bandung
Sabtu, 7 Desember 2024 14:34 Wib
Pemkot Bukittinggi minta dukungan pelaksanaan MTQ Sumbar ke DPRD Provinsi
Selasa, 3 Desember 2024 18:16 Wib
Pemkab dan DPRD Tanah Datar komit dalam pencegahan korupsi
Selasa, 3 Desember 2024 15:28 Wib
Wakil Ketua DPRD Pessel ingatkan Perangkat Daerah agar menuntaskan serapan DAK
Selasa, 3 Desember 2024 9:47 Wib