Bukittinggi, (ANTARA) - Tiga orang dinyatakan positif dari 162 pelanggar prokes yang dites swab di Bukittinggi
Dari 162 pelanggar prokes yang terjaring pada operasi yustisi di Kota Bukittinggi, Sumatera Barat tiga orang dinyatakan positif COVID-19 dan segera dilakukan pelacakan (tracing).
"Dari 162 sampel PCR yang dikirimkan ke laboratorium Unand Kota Padang, sudah keluar hasilnya yaitu sebanyak tiga orang pelanggar dinyatakan positif COVID-19," kata Kapolres Bukittinggi, AKBP Dody Prawiranegara di Bukittinggi, Senin.
Kapolres menambahkan, tiga orang yang dinyatakan positif itu masing-masing berasal dari seorang warga asal Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi, seorang dari daerah Banuhampu Kabupaten Agam dan seorang lagi dari Pangkalan Lima Puluh Kota.
"Dua orang asal Guguk Panjang dan Banuhampu masuk dalam wilayah hukum Polres Bukittinggi dan sudah kita arahkan pelacakan (tracing) melalui Bhabinkamtibmas masing-masing," kata Dody.
Sementara untuk warga Pangkalan Lima Puluh Kota, Kapolres telah menghubungi Polres setempat daerah asal warga bersangkutan untuk ditindaklanjuti.
Menurutnya, "Tes Swab Pcr" akan terus dilakukan kepada warga di lokasi keramaian untuk memutus mata rantai penyebaran virus.
"Secara intensif Tes Swab Pcr akan diterapkan secara massal di pasar-pasar yang berpotensi penyebaran COVID-19," kata dia.
Ia menambahkan, langkah ini dilakukan juga untuk menerapkan 3T yaitu Testing atau pemeriksaan dini, Tracing atau pelacakan dan Treatmen atau perawatan.
"Selain Tes Swab ini, juga akan dilakukan secara berkala vaksinasi massal," kata Kapolres.
Sebelumnya, petugas gabungan dari Polres, TNI, Satpol PP, Dishub dan Dinkes Kota Bukittinggi melakukan operasi yustiai gabungan di Pasar dan Terminal.Simpang Aur pada Sabtu (19/06).
Sebanyak 162 pelanggar berhasil terjaring karena terbukti melanggar prokes tidak memakai masker.
Semua pelanggar itu dilakukan Tes Swab PCR dan 63 orang diantaranya juga diberikan sangsi denda di tempat sebesar Rp100 ribu. (*)
Berita Terkait
Kementerian Perhubungan terbitkan SE prokes transportasi di masa transisi endemi
Senin, 12 Juni 2023 15:21 Wib
Rutin cuci tangan harus tetap menjadi kebiasaan
Senin, 17 Oktober 2022 7:20 Wib
KPU Agam tetap ajukan dana standar Prokes saat Pilkada 2024
Rabu, 31 Agustus 2022 14:19 Wib
Agar terhindar dari COVID-19, jamaah calon haji diingatkan tetap taat prokes
Rabu, 8 Juni 2022 12:12 Wib
Tetap prokes, Semua objek wisata di Pasbar akan buka saat libur lebaran
Jumat, 29 April 2022 16:33 Wib
Bupati Padang Pariaman minta wisatawan tetap jaga prokes saat liburan lebaran
Kamis, 28 April 2022 10:06 Wib
Wabup Pesisir Selatan imbau masyarakat taat Prokes saat mudik
Jumat, 22 April 2022 16:37 Wib
Polda Sumbar minta masyarakat jaga prokes saat kegiatan Balimau jelang Ramadhan
Jumat, 1 April 2022 18:21 Wib