Padang Aro (ANTARA) - Masyarakat di Kawasan Saribu Rumah Gadang, Nagari Koto Baru, Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat mengeluhkan jenis kayu yang digunakan untuk revitalisasi rumah gadang karena tidak sesuai dengan spesifikasi atau kriteria.
"Pemilik rumah gadang yang direvitalisasi mengeluhkan kayu yang digunakan karena tidak sesuai dengan kriteria. Dalam pembuatan rumah gadang tidak bisa sembarangan kayu yang dipakai tapi ada kriterianya," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Solok Selatan Harry Trisna, di Padang Aro, Jumat.
Menurutnya kayu yang digunakan untuk membangun rumah gadang merupakan kayu pilihan sehingga bisa bertahan dalam waktu lama.
Jenis kayu yang digunakan dalam membuat rumah gadang, sebutnya seperti jua, banio, timbalun, kruning, kuranji, kompe, meranti, surian, marsawa dan bayua.
Pihak nagari maupun Kerapatan Adat Nagari (KAN) serta masyarakat sudah menawarkan tempat pembelian kayu di daerah lain yang sesuai spesifikasi kepada rekanan tetapi tidak ditanggapi, sebutnya.
"Sebaiknya dilakukan pertemuan antara balai, PPK rekanan dan pemkab serta tokoh adat secepatnya agar pengerjaan revitalisasi bisa cepat selesai dan sesuai keinginan," katanya.
Wali Nagari Koto Baru Ahmad Julaini mengatakan pihaknya sudah mengingatkan rekanan terkait penggunaan kayu dalam revitalisasi rumah gadang tetapi kurang ditanggapi.
"Kami tidak memiliki kewenangan apapun di sini sehingga hanya bisa mengingatkan saja sebab banyak keluhan dari masyarakat," ujarnya.
Sebaiknya, katanya pihak provinsi melakukan pengecekan langsung ke lapangan sebab pemkab dan nagari tidak memiliki kewenangan apapun.
Dia mengatakan hampir seluruh rumah gadang yang direvitalisasi menggunakan kayu yang tidak sesuai kriteria yang ditentukan.
"Saya juga tidak tahu kayu apa yang digunakan tetapi tidak sesuai kriteria," katanya.
Sementara itu pihak rekanan saat dihubungi belum memberikan tanggapan.
Berita Terkait
Sukseskan pembangunan tiga juta rumah, PT Semen Padang jalin kerja sama dengan DPD REI Sumbar
Rabu, 13 November 2024 19:32 Wib
Apresiasi Program Rumah Gizi Kecamatan Padang Timur, Andree Algamar Hadiri Wisuda 42 Balita
Rabu, 13 November 2024 15:42 Wib
DLH Solok sosialisasikan tata cara pengelolaan limbah rumah tangga
Selasa, 12 November 2024 19:17 Wib
Sinergi dengan Perumda AM, Pemko Padang Dorong Percepatan Pembangunan Rumah Layak Huni
Senin, 11 November 2024 18:17 Wib
PT Semen Padang dan REI Riau bangun rumah warga kurang mampu menggunakan Sepablock di Kampar
Jumat, 8 November 2024 13:00 Wib
KPPU: Razia masakan Padang tak sejalan dengan prinsip persaingan usaha
Rabu, 6 November 2024 18:17 Wib
Polres Padang Panjang tangkap pelaku pencuri rumah di Padang
Rabu, 6 November 2024 9:56 Wib
Barcelona tuan rumah seri final MotoGP 2024
Selasa, 5 November 2024 19:46 Wib