Pariaman (ANTARA) - Seorang buruh asal Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat EW (35) diduga mencoba mencuri di rumah seorang anggota polisi di Kota Pariaman, namun aksi tersebut digagalkan karena terlihat warga dan meneriakinya maling sehingga pelaku panik dan melarikan diri.
"Ketika itu saksi berteriak maling-maling sehingga korban yang berada di dalam kamar langsung keluar dan melihat tasnya yang berisi uang Rp5 juta yang diletakkan di ruang tamu sudah dibawa oleh pelaku," kata Kapolres Pariaman AKBP Andry Kurniawan melalui Kasubbag Humas Polres Pariaman AKP Syafrudin L di Pariaman, Senin.
Mendengar teriakan tersebut, lanjutnya korban dan warga yang berada di sekitar rumah itu mengejar pelaku dan menangkapnya.
Pada saat itu pelaku EW diamankan bersama dua orang lainnya yaitu EF (23) asal Kota Pekanbaru yang merupakan sopir dan MN (27) asal Payakumbuh yang berprofesi 'sales' atau penjual.
Dari keterangan pelaku EW, pada awalnya dirinya hendak menawarkan kasur ke rumah warga namun pada saat itu dirinya melihat tas yang berada di kursi di ruang tamu.
"Pelaku pun langsung mengambil tas tersebut namun diketahui warga," katanya.
Saat ini pelaku berada di Polres Pariaman untuk menajalani pemeriksaan lebih lanjut. (*)