Mekkah (ANTARA) - Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengenang mendiang KH Maimoen Zubair atau akrab disapa Mbah Moen sebagai sosok guru dan penuntun.
"Kita amat sangat berduka, sedih atas kepulangan almarhum. Almaghfurlah orang tua kita, guru kita, al Mukarom KH Maimoen Zubair," kata Menag, saat bertakziah di RS An Noer Mekkah, Selasa.
Lukman mengatakan Mbah Moen wafat di Tanah Suci menjelang Subuh, Selasa pagi, waktu setempat.
Mbah Moen, kata dia, merupakan sosok orang tua, guru, penuntun dan pembimbing sehingga kepergiannya meninggalkan duka yang mendalam bagi bangsa.
Namun, Lukman mengajak seluruh umat Islam yang ada di Indonesia, khususnya putra-putrinya, murid dan pengikutnya untuk mengikhlaskan kepergian Mbah Moen.
Baca juga: Jenazah Mbah Moen disemayamkan di Kantor Daker Mekkah
Baca juga: PBNU berduka atas wafatnya Mbah Moen
"Kita boleh begitu sangat terpukul, boleh sangat sedih hati. Namun, kita semua harus mengikhlaskan. Beliau wafat secara khusnul khotimah," katanya, diamini para pentakziah.
Amirul Hajj Lukman Hakim Saifuddin takziyah KH Maimun Zubair yang menghembuskan napas terakhir di RS An Noer, Mekkah.
Lukman langsung bergegas ke RS An Noer, Mekkah, Selasa pagi waktu setempat ketika mendapatkan kabar berpulangnya kiai kharismatik asal Rembang, Jawa Tengah itu.
“Tolong segera, agak cepat ya,” kata Menag Lukman kepada jajarannya.
Dengan mengenakan gamis panjang warna putih dan kopiah putih ia langsung menuju tempat Mbah Moen disemayamkan.
Baca juga: Cerita Mahfud MD yang sempat dibisiki Mbah Moen
Berita Terkait
Rela jalan kaki sejauh 5 km, Dubes RI jadi tamu terakhir Mbah Moen
Kamis, 8 Agustus 2019 16:43 Wib
Delapan anak Mbah Moen dapatkan imun masuk Arab Saudi
Kamis, 8 Agustus 2019 15:33 Wib
Subhanallah.., Suhu di Mekkah teduh saat hari berpulangnya Mbah Moen
Selasa, 6 Agustus 2019 21:05 Wib
Belasungkawa dari Megawati atas wafatnya Mbah Moen
Selasa, 6 Agustus 2019 16:55 Wib
Ini pesan Mbah Moen kepada Khofifah yang masih terkenang hingga saat ini
Selasa, 6 Agustus 2019 16:50 Wib
Duka cita Gus Yasin atas berpulangnya Mbah Moen
Selasa, 6 Agustus 2019 15:19 Wib
Mbah Moen dan hari kematian yang telah "diramalkan"
Selasa, 6 Agustus 2019 13:59 Wib
Mbah Moen figur ulama yang sangat spesial
Selasa, 6 Agustus 2019 13:54 Wib