Pewarta Antara Juara Satu Lomba Jurnalistik Pembangunan

id Jurnalistik Pembangunan

Pewarta Antara Juara Satu Lomba Jurnalistik Pembangunan

Pewarta Portal Berita www.sumbar.antaranews.com Ikhwan Wahyudi (kanan) terpilih sebagai juara satu lomba karya jurnalistik tentang pembangunan Sumatera Barat (Sumbar) dalam rangka memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2018. (Antarasumbar/Fandi)

Padang, (Antara Sumbar) - Pewarta Portal Berita www.sumbar.antaranews.com Ikhwan Wahyudi terpilih sebagai juara satu lomba karya jurnalistik tentang pembangunan Sumatera Barat (Sumbar) dalam rangka memeriahkan Hari Pers Nasional (HPN) 2018.

Ikhwan terpilih sebagai juara satu dengan judul tulisan "Ruang Ikhtiar Itu Bernama Shelter" yang diumumkan di Padang, Kamis.

Hadiah diserahkan langsung oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno didampingi Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit. Selain meraih juara I Ikhwan juga memperoleh juara harapan II untuk kategori media online dengan judul tulisan Berkolaborasi Menghadirkan Kawasan Tanpa Kumuh.

Kepala Biro Humas Sekretariat Provinsi Sumbar, Jasman mengatakan lomba itu memperebutkan total hadiah Rp 42,5 juta lebih untuk tiga kategori yaitu media cetak, radio dan media online.

"Peserta yang mengikuti lomba tersebut karyanya harus terbit dalam periode 1 Maret 2016 sampai 22 Desember 2017," kata dia.

Pada tahap penilaian masing-masing peserta menyertakan maksimal tiga tulisan boleh berupa berita, artikel maupun feature dalam bentuk soft copy dan hard copy dan diserahkan ke sekretariat panitia di humas Sumbar.

"Karya yang dinilai baik juga akan diterbitkan dalam bentuk buku," ujar Jasman.

Menurutnya selain lomba yang digelar biro humas, masih banyak lomba dan kegiatan lain yang digelar untuk memeriahkan Hari Pers Nasional 2018.

"Hampir semua OPD memiliki kegiatan dan lomba terkait HPN. Kita serius menyukseskan acara nasional insan pers ini," tambahnya.

Sementara untuk kategori koran juara I diraih oleh Efendi dari harian Singgalang dan kategori radio juara I diraih oleh Dodik Setyo dari RRI.

Hari Pers Nasional (HPN) 2018 digelar dalam beberapa segmen masing-masing pra, pekan HPN dan hari puncak.

Sementara Ikhwan selaku pemenang mengaku bersyukur atas keberhasilan memenangkan lomba karena ini merupakan wadah mengasah bakat dan menumbuhkan kemampuan jurnalistik.

"Alhamdulillah diluar dugaan karena peserta banyak yang bagus-bagus, semoga lomba serupa sering digelar," ujarnya. (*)