Pengunjung Harapkan Penambahan Sarana Pantai Padang

id Pantai Padang

Pengunjung Harapkan Penambahan Sarana Pantai Padang

Pantai Padang. (Antara) ( )

Padang, (Antara Sumbar) - Pengunjung yang datang ke Pantai Padang, Sumatera Barat mengharapkan agar pemerintah setempat menambah sarana prasarana untuk memberikan kenyamanan pada objek wisata andalan daerah tersebut.

Salah satu pengunjung yang ditemui di pantai Cimpago Padang, Sabtu, Suardi (60) mengatakan penambahan arena jetski, arena bermain anak hingga kegiatan olahraga seperti voli pantai cukup tepat di pantai.

Menurutnya saat ini dengan sarana yang ada saja telah mampu menyedot wisatawan yang banyak, hal ini terlihat dari padatnya pantai oleh pengunjung selama Lebaran.

Akan tetapi kata dia, hal ini tidak berlangsung lama, setelah lebaran pengunjung yang datang akan kembali berkurang.

"Bila ada sesuatu yang sarana yang spesial di samping wahana untuk foto tentunya pengunjung akan bertambah," katanya menambahkan.

Pengunjung lain Andika Putra (31) juga berharap pantai jadi pusat arena bermain keluarga.

Jika perlu didesain seperti Taman Impian Jaya Ancol di Jakarta yang menyuguhkan beragam permainan seperti biang lala, komedi putar, halilintar, "roller coaster" dan lain sebagainya.

Di samping itu juga tempat pemandian dengan beragam seluncuran seperti di Minang Fantasy.

"Bila telah begitu, dijamin pengunjung tidak peduli hari libur atau tidak tetap akan banyak," katanya.

Senada dengan itu salah satu pedagang yang berjualan di pantai Ismet (29) juga berharap, pantai di Padang menyediakan areal khusus untuk pertokoan dan warung makan.

Menurutnya areal yang telah tersedia saat ini tidak cukup representatif dan cenderung kurang diminati.

Dia berharap ke depan akan ada perbaikan sarana prasarana untuk berjualan tersebut.

Menanggapi itu Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Medi Iswandi mengatakan bahwa pihaknya akan terus memperkuat daya tarik wisata di pantai Padang.

Salah satu yang diproyeksikan sebutnya yakni mendesain wisata kereta gantung sepanjang pantai.

Dia menambahkan saat ini pihaknya masih menunggu investor yang akan membangun dan mengelola wisata tersebut.

Akan tetapi untuk sementara di pantai Padang telah tersedia arena paralayang bagi yang meminatinya.

Pewarta :
Editor: Antara Sumbar
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.