Padang (Antara) PT. Astra Daihatsu Motor (ADM) sebagai Agen Pemegang Merk (APM) Daihatsu di Indonesia meluncurkan produk Great New Xenia, yang merupakan generasi ke-tiga dari Daihatsu Xenia.
Setelah diluncurkan di Jakarta pada Rabu (12/08) lalu, Astra Daihatsu melakukan launching Great New Xenia untuk Sumbar pada Kamis malam di Pangeran Beach, Padang.
Eksterior lebih kokoh dan modern dengan desain kap mesin dan bumper depan lebih kuat, desain grill depan menyatu dengan head lamp yang tampil lebih stylish dan modern.
Desain rear combination lamp baru dengan back door garnish dilengkapi Lens mengikuti tren saat ini, dihadirkan oleh Great New Xenia, untuk memenuhi harapan para pengguna setia Xenia yang menginginkan hadirnya Xenia lebih stylish, lebih efisien dan bertenaga, serta lebih nyaman dan aman untuk jadi sahabat keluarga.
"Dikatakan lebih stylish, produk yang tersedia dengan delapan pilihan warna termasuk warna baru nebula blue metallic dan dark brown metallic ini memiliki desain interior lebih mewah dan berkualitas, kata Kepala Cabang Astra Daihatsu Padang Saulius Farlyan dalam Jumpa Pers malam itu, didampingi Branch Manager PT Capella Medan Ramlan Gazali dan SPV PT Donny Putra.
Ditambahkan, Great New Xenia juga menghadirkan new dashboard, new steering wheel, new seat pattern, dan new meter combination dengan new Multi Information Display (Type R) serta kabin dengan nuansa baru 2-tone colour membuat penampilan semakin mewah dan elegan.
Sementara, performa lebih efisien dan bertenaga diciptakan berkat mesin baru 1.3L 1NR berteknologi Dual VVT-i yang canggih sehingga menghasilkan tenaga dan torsi yang lebih besar dengan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien.
Mesin baru ini juga terasa lebih ringan dengan kekedapan suara yang lebih baik. Penggunaan bahan bakar dengan mesin ini juga lebih irit.
Great New Xenia dengan 11 tipe varian ini juga terasa lebih nyaman karena kabin lebih kedap dengan penyempurnaan peredaman dan konstruksi rangka bodi yang lebih baik.
Kestabilan berkendara makin terasa berkat kehadiran new suspension.
Great New Xenia juga memaksimalkan fitur easy to move in and move out yang dirancang khusus untuk kenyamanan dan keleluasaan ruang kaki di seluruh penumpang. Fitur 50:50 full folding pada baris ketiga membuatnya bisa untuk memuat penumpang atau bagasi.
Berkendara dengan Great New Xenia juga semakin aman berkat adanya fitur dual SRS airbag, front seat belt with pretensioner & force limiter, new side impact beam, new window jam protection, rear parking sensor, serta immobilizer (Type R, R Sporty), new corner sensor (Type R Sporty, X Deluxe).
Kacab Saulius Farlyan menegaskan juga optimisme perusahaan otomotif mereka menghadapi situasi pasar yang cenderung sangat kompetitif saat sekarang.
Tiga selling point yang ditonjolkan oleh produk keluaran perusahaan otomotif ternama ini menjadi nilai tambah yang bisa dijadikan dasar konsumen melirik produk mereka.
Market memang sulit sekarang ini. Namun siapa yang bertahan dia yang menang. Kami optimis sekali, apalagi produk ini kami keluarkan dengan pertimbangan survey-survey yang telah kami lakukan terhadap minat pasar, tegasnya. *