Puncak
perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Pasaman Barat ke-10 pada Selasa , 7 Januari
2014 berjalan lancar dan sukses. Selain dihadiri Satuan Kerja Perangkat Daerah
(SKPD) juga dihadiri ratusan tokoh masyarakat, alim ulama, cadiak pandai dan
ninik mamak se-Pasaman Barat.
Selain itu
juga dihadiri seluruh bundo kanduang, perantau dan pamong atau tokoh yang ada
di Pasaman Barat. Sidang Paripurna istimewa DPRD Kabupaten Pasaman Barat yang diadakan di
aula DPRD Pasbar Padang Tujuh merupakan puncak dari berbagai kegiatan yang
telah diadakan sejak 27 Desember 2013.
Di usia yang menginjak ke-10 ini Kabupaten Pasaman
Barat, Sumbar maju pesat diberbagai bidang. Apalagi sejak di bawah kepemimpinan
Bupati Drs. H. Baharuddin R, MM dan
Syahrul Dt Marajo berbagai program pro rakyat mampu dilaksanakan dengan baik
bahkan sudah mampu menyaingi kabupaten/kota lainnya yang ada di Sumbar.
Dengan visi membangun Pasaman Barat Di atas Tadah
Agama Untuk Kesejahteraan Umat Dunia dan Akhirat, terbukti bukan dibuat asal
saja. Namun visi itu mengandung arti dan makna yang tersirat dalam. Seluruh
elemen, Sikap, Sosial, Budaya serta
percepatan pembangunan infrastruktur dan ekonomi.
Hanya Pasaman Barat di Sumatera Barat ini yang
dibangun diatas tadah. Visi itu merupakan penyederhanaan niat dan tekad untuk memimpin Pasaman Barat. Melalui visi
itu pula terciptanya ritme pembangunan yang baik, terarah dan terkontrol.
Bupati Pasaman Barat, Drs. H. Baharuddin R, MM
mengatakan momen HUT ini merupakan wujud syukur dan perenungan untuk lebih baik
kedepannya.
Dia menyadari dalam usia yang baru menginjak 10
tahun , masih banyak tantangan yang harus dihadapi dan masih banyak kekurangan
yang belum bisa diperbuat untuk kepentingaan masyarakat.
Kita terus berusaha dan berbuat lebih baik. Jangan
kita lihat apa yang telah dicapai tetapi mari lihat kekurangan yang ada sehingga
kedepannya bisa lebih baik,kata dia.
Menurut bupati, apa yang telah diperbuat Pemkab dan
DPRD merupakan berkat dukungan semua pihak. Masyarakat bisa menilai sendiri apa
yang telah diperbuat baik dari sarana prasarana, perkantoran sampai tingkat
ekonomi masyarakat.
Mari kita buka mata hati keberhasilan yang telah
diperbuat Pemkab Pasaman Barat. Mari kita hargai dan dukung Pemkab. Jika ada
kekurangan mari berikan kritikan dan masukan yang membangun,ujar dia.
Ketua DPRD Pasaman Barat, Yulianto yang memimpin
sidang paripurna istimewa mengatakan momen HUT harus dijadikan pelecur semangat
untuk menjadi lebih baik kedepannya. Kekurangan harus dijadikan pelajaran dan
berbanh diri agar lebih baik lagi.
Menurut dia, dalam usia yang masih muda,
perkembangan Pasaman Barat cukup baik dan mulai menyamai kabupaten/kota lainnya
di Sumbar. Palayanan public mulai dipercepat, pertumbuhan ekonomi semakin
tinggi serta pembangunan meningkat.
Kita bisa melihat apa prestasi yang telah dicapai.
Tidak saja dana Rp1 Miliar per nagari, beasiswa, pelabuhan laut Teluk Tapang,
Bandara Pusako Anak Nagari dan pembangunan strategis lainnya,kata dia.
Dia menjelaskan berbagai prestasi itu menjadi bukti
nyata mulai membaiknya kinerja pemerintah berkat dukungan semua lapisan
masyarakat. DPRD juga mendorong baik melalui anggaran juga pengawasan untuk
lebih baik.
Atas prestasi yang dicapai kami mengharapkan jangan
berpuas diri dan mari kita merenung dan mengevaluasi diri agar kedepannya lebih
baik,kata Yulianto.
Pihaknya juga mengimbau agar semua pihak
bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban karena saat ini sudah masuk tahun
politik yakni pemilihan umum legislatif. Mari ciptakan iklim positif untuk
melanjutkan pembangunan demi kepentingan masyarakat. Altas Maulana
Berita Terkait
Perayaan HDI ke 32, Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia Padang Panjang terima bantuan
Selasa, 3 Desember 2024 18:13 Wib
Pemkot Padang Panjang persiapkan Perayaan HUT Korpri, gelar berbagai kegiatan
Minggu, 10 November 2024 5:27 Wib
Film "Perayaan Mati Rasa" umumkan jajaran pemainnya
Senin, 9 September 2024 11:29 Wib
Pawai alegoris meriahkan perayaan HUT Ke-79 RI di Kabupaten Solok
Minggu, 25 Agustus 2024 5:06 Wib
Keandalan listrik PLN pada perayaan HUT ke-79 RI di IKN diapresiasi berbagai kalangan
Kamis, 22 Agustus 2024 9:15 Wib
Perayaan HUT Padang ke-355 dimeriahkan kesenian multi-etnis
Rabu, 7 Agustus 2024 4:29 Wib
Ribuan anak antusias ikuti perayaan HAN di Payakumbuh
Jumat, 2 Agustus 2024 15:45 Wib
Erick Thohir soroti perayaan berlebihan Australia pada AFF U-16
Selasa, 2 Juli 2024 9:08 Wib