Pemain Tengah Chelsea Piazon Disewa Eintracht

id Pemain Tengah Chelsea Piazon Disewa Eintracht

Berlin, (Antara/Reuters) - Pemain muda Chelse dari Brazil Lucas Piazon bergabung dengan Eintracht Frankfurt dengan sistem sewa selama satu musim. "Kami gembira dapat menemukan kesepakatan setelah lama melakukan negosiasi dengan Chelsea," kata Direktur Sport Bruno Hubner dalam laman resmi klub Bundesliga itu (www.eintracht.de), Kamis. "Ia bermain di posisi sayap kiri dan dapat juga bermain di sisi kanan. Ia selalu menjadi pemain tengah menyerang," katanya. Pemain berusia 20 tahun itu berjuang keras untuk masuk dalam tik inti sejak tiba di Stamford Bridge pada Januari 2012. Piazon bermain mengesankan dalam klub Belanda, Vitesse Arnhem, pada musim lalu, mencetak 11 gol dalam 29 penampilan, setelah sebelumnya disewa Malaga. (*/sun)