BLK Agam adakan empat paket pelatihan tingkat keterampilan

id BLK Agam, BLK Kabupaten Agam, Agam, Sumatera Barat,pelatihan agam

BLK Agam adakan empat paket pelatihan tingkat keterampilan

UPTD BLK Kabupaten Agam mengadakan pelatihan. Dok ANTARA/HO/BLK Agam

Lubuk Basung (ANTARA) - Unit Pelaksana Teknis Daerah Balai Latihan Kerja (UPTD BLK) Kabupaten Agam, Sumatera Barat mengadakan empat paket pelatihan dengan peserta 64 orang pada 2025, dalam meningkatkan keterampilan masyarakat mencari kerja dengan harapan bisa bersaing di dunia usah dan industri.

Kepala UPTD BLK Agam Haris Priadi di Lubuk Basung, Kamis, mengatakan empat paket pelatihan itu berupa pelatihan digital marketing, pembuatan roti dan kue, tata rias kecantikan dan hantaran dan pelatihan bahasa Jepang.

"Setiap paket dengan jumlah 16 orang dan pelatihan itu merupakan program tahunan dengan dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2025," katanya.

Ia mengatakan empat paket pelatihan tersebut sudah dilaksanakan pada awal 2025 untuk dua paket yakni, pelatihan digital marketing, pembuatan roti dan kue.

Untuk tata rias kecantikan dan hantaran dan pelatihan bahasa Jepang sedang dalam proses seleksi pada 30-31 Juli 2025.

"Peminat pelatihan itu cukup banyak dan saat ini sedang kita seleksi. Pelatihan itu bakal dilaksanakan dalam waktu dekat," katanya.

Ia mengatakan syarat mengikuti pelatihan itu harus melengkapi KTP, ijazah terakhir dan bisa baca tulis.

Kalau bahasa Jepang khusus untuk tamatan SMK dan SMA. Pelatihan dilaksanakan di BLK dengan peserta ada diinapkan dan ada tidak.

"Untuk pelatihan bahasa Jepang pesertanya akan kita inapkan dan kalau yang lain tidak. Namun bagi mereka yang jauh, kita sediakan penginapan," katanya.

Ia mengakui pada tahun sebelumnya mengadakan pelatihan sebanyak 19 paket dengan dana APBN 15 paket dan APBD empat paket.

Pelatihan tersebut untuk meningkatkan keterampilan masyarakat mencari kerja dengan harapan bisa bersaing di dunia usah dan industri.

Setelah itu, menciptakan wirausaha muda baru dan hampir 60 peserta pelatihan membuka usaha baru.

Pewarta :
Uploader: Jefri Doni
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.