Dokumen pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar Yulianto-M Ihpan lengkap dan benar

id Yulianto-M Ihpan

Dokumen pendaftaran Bacalon Bupati dan Wakil Bupati Pasbar Yulianto-M Ihpan lengkap dan benar

Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Pasaman Barat dari Partai Demokrat dan PKS, Yulianto-M Ihpan saat menggelar konferensi pers usai pendaftaran di KPU, Selasa (27/8). Setelah di cek oleh petugas KPU semua dokumen lengkap dan benar. Antara/Altas Maulana.

Simpang Empat (ANTARA) - Syarat pencalonan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Pasaman Barat, Sumatera Barat dari Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Yulianto-M Ihpan dinyatakan lengkap oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) saat pendaftaran, Selasa.

"Syarat pendaftaran pasangan Yulianto-M Ihpan lengkap. Tidak ada masalah," kata Ketua KPU Pasaman Barat Alfi Syahrin di Simpang Empat, Selasa.

Sedangkan dokumen berkas persyaratan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Hamsuardi-Kusnadi lengkap.

Untuk syarat calon diterima lengkap namun ada beberapa kendala di syarat pencalonan dan akan lebih dicek ulang saat penelitian dan pemeriksaan administrasi nantinya.

Saat ditanyakan apakan semua dokumen pasangan itu masuk ke ke sistem informasi pencalonan (silon), ia menjawab masuk tetapi ada sedikit kendala.

Ia mengatakan untuk hari pertama pendaftaran pencalonan pihaknya baru menerima dua berkas persyaratan bakal calon.

"Kemungkinan Rabu (28/8) dan Kamis (29/8) akan ada pasangan bakal calon lainnya untuk mendaftar," katanya.

Sementara itu Bakal Calon Bupati Yulianto didampingi Bakal Calon Wakil Bupati M Ihpan saat konferensi pers usai pendaftaran mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mengantarkan pasangan Yulianto-M Ihpan mendaftar ke KPU.

"Semuanya berjalan lancar. Setelah diperiksa berkas dokumen persyaratan semua lengkap dan benar," katanya.

Menurutnya pasangan Yulianto-M Ihpan siap menjalani semua tahapan yang diadakan KPU Pasaman Barat.

Ia mengajak seluruh masyarakat Pasaman Barat untuk menciptakan pilkada yang aman, damai dan "badunsanak" atau bersaudara.

Ia sangat menghormati pasangan calon lain yang akan tampil pada Pilkada 2024.

"Mari berikan contoh yang baik kepada masyarakat bagaimana menjalankan demokrasi ini. Mari berkompetisi dengan sehat dan suguhkan visi misi untuk membangun Pasaman Barat," ajaknya.

Ia menyadari pimpinan daerah tidak bisa berbuat apa-apa tanpa adanya dukungan masyarakat.

"Untuk itu mari bersama-sama membangun Pasaman Barat ini dengan kebersamaan untuk mewujudkan Pasaman Barat maju, sejahtera yang berkeadilan berlandaskan agama dan budaya," sebutnya. ***2***