Jakarta, (ANTARA) - Perusahaan media MNC Group merilis produk terbarunya, MNC Shop, yang merupakan TV Home Shopping 24 jam pertama dan terlengkap di Indonesia. CEO MNC Shop, Reino Barack, kepada pers di Jakarta, Selasa, mengatakan TV Home Sopping ini menawarkan beraneka produk dan jasa, yakni "kitchenware", "household", "home appliances", "beauty care", "leisure & sport", "digital & electronics", "insurance", "kids & education", "jewerly & accesory", "fashion" selama 24 jam di "channel" 88 Indovision, Top TV dan Oke Vision. "MNC Shop merupakan jawaban dari kebutuhan masyarakat modern yang ingin praktis, murah, dan tak terbatas ruang dan waktu guna memenuhi berbagai kebutuhan hidup," katanya. Menurutnya, masyarakat tak perlu repot-repot lagi untuk berbelanja berbagai kebutuhan, melainkan cukup dengan menghubungi call center 24 jam (021) 500887. "Semua yang anda butuhkan bisa dipesan di sini," urainya. Ia menambahkan MNC Shop melayani delivery order (pesan antar) untuk semua transaksi dari konsumen dengan mudah dan cepat lewat program "Next Day & Free Delivery Service" untuk delapan kota di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Lampung dan Makassar. "Untuk sistem pembayaran yang digunakan via 'transfer', 'cash on delivery' atau 'credit card on delivery', yang membuat cara belanja makin efisien," tuturnya. Dalam memudahkan pembayaran MNC Shop pun melengkapi setiap "delivery man" (petugas pengirim) dengan EDC (mesin gesek kartu kredit) saat pengiriman barang. Ditambahkannya, MNC Shop merupakan solusi cerdas dalam memenuhi berbagai kebutuhan dan dapat meningkatkan nilai kehidupan masyarakat. "Kami optimistis bisnis TV Home Shopping ini akan tumbuh pesat pada masa-masa mendatang," harapnya. (*/jno)
Berita Terkait
Konsisten Kembangkan Energi Hijau, PLN Group Diganjar 42 Penghargaan dari Ditjen EBTKE Kementerian ESDM
Minggu, 22 Desember 2024 13:54 Wib
Hingga Oktober 2024, UPZ BAZNAS Semen Padang salurkan zakat karyawan Semen Padang Group Rp4,9 M
Kamis, 28 November 2024 20:47 Wib
Temu ramah pekerja bangunan Semen Padang dan SIG Group disambut antusias
Jumat, 26 Juli 2024 21:05 Wib
Dukung dekarbonisasi di sektor industri, PLN siap suplai energi hijau ke Perusahaan Fashion Global H&M Group
Senin, 24 Juni 2024 10:37 Wib
PLN Group borong 5 penghargaan dalam Indonesia "Regulatory Compliance Awards" 2024
Kamis, 6 Juni 2024 8:22 Wib
Kontribusi tingkatkan perekonomian masyarakat, PLN Group borong penghargaan CSR Awards 2024 Kementerian Desa PDTT
Kamis, 9 Mei 2024 22:29 Wib
Dirut Semen Padang kukuhkan Pengurus FKKSP Groupmasa bakti 2024-2027
Sabtu, 30 Maret 2024 13:30 Wib
Bersih dan Hemat, Alasan PT Bakrie Pasaman Beralih ke Listrik PLN
Rabu, 27 Maret 2024 18:23 Wib