Hingga Juni 2023 telah terjadi 15 kebakaran di Payakumbuh

id kebakaran di Payakumbuh,Pemkot payakumbuh,Berita payakumbuh,Wali Kota Payakumbuh

Hingga Juni 2023 telah terjadi 15 kebakaran di Payakumbuh

Pj Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda saat meninjau langsung korban kebakaran atas nama Parno di Kelurahan Padang Tangah Payobadar, Kecamatan Payakumbuh Timur. Antara/Akmal Saputra

Payakumbuh (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Payakumbuh, Sumatera Barat mencatat terdapat 15 kejadian kebakaran di daerah tersebut dari Januari hingga awal Juni 2023.

"Dari Januari hingga Juni 2023 ini kurang lebih telah terjadi 15 kejadian kebakaran di Kota Payakumbuh dengan berbagai macam penyebab," kata Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda di Payakumbuh, Kamis.

Hal tersebut disampaikannya saat mengunjungi langsung keluarga korban kebakaran atas nama Parno di Kelurahan Padang Tangah Payobadar, Kecamatan Payakumbuh Timur.

Hadir dalam kesempatan tersebut Plh Kasatpol PP Dewi Novita, Kalaksa BPBD Erizon, Camat Payakumbuh Timur Hepi, kepolisian, Tokoh Masyarakat Oyon Nailul Badri, dan sejumlah pihak lainnya.

Dia berpesan kepada masyarakat untuk dapat terus meningkatkan kewaspadaan terhadap kondisi-kondisi yang akan menyebabkan kebakaran.

"Seperti kompor, instalasi listrik, da terlebih saat ini kondisi cuaca panas sehingga dapat memicu kejadian," katanya.

Rida berharap agar kedepannya tidak terjadi lagi kejadian kebakaran di Kota Payakumbuh. Untuk itu pihaknya akan terus melakukan antisipasi salah satunya dengan memberikan sosialisasi kepada masyarakat.

"Salah satunya dengan menyosialisasikan kepada ibu-ibu rumah tangga terkait pencegahan dan penanganan kebakaran sehingga nantinya kejadian dapat berkurang," ujarnya.

Bagi korban kebakaran pihaknya akan memberikan sejumlah bantuan. Namun saat ini pihaknya akan membantu kelengkapan di rumah untuk tanggap darurat pascabencana seperti kebutuhan untuk tidur, kompor, pakaian dan makan.

"Nanti akan kita coba bantu dan usahakan untuk membantu membangun rumahnya kembali sehingga dapat ditempati oleh keluarga," ujarnya.