Misi Persipura-Persijap pertahankan puncak klasemen

id liga 2 indonesia,jadwal liga 2 indonesia,persipura jayapura,persijap jepara

Misi Persipura-Persijap pertahankan puncak klasemen

Ilustrasi rangkaian jadwal lanjutan pertandingan pekan keenam Liga 2 Indonesia yang berlangsung sepanjang Selasa (27/9/2022). (ANTARA/Gilang Galiartha)

Jakarta (ANTARA) - Persipura Jayapura dan Persijap Jepara bakal mengusung misi menjaga posisi mereka di puncak klasemen grup masing-masing ketika menjalani rangkaian pertandingan pekan keenam Liga 2 Indonesia pada Selasa.

Persipura saat ini terpaksa menduduki posisi kedua klasemen Grup Timur setelah dilompati oleh Persiba Balikpapan yang main sehari lebih awal dan menaklukkan Deltras Sidoarjo 3-1 di Stadion Batakan.

Persipura hanya terpaut satu poin dari Persiba dan bisa mengamankan kembali posisi puncak klasemen Grup Timur apabila sukses meraih kemenangan kala menjamu Putra Delta Sidoarjo di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, pukul 13.15 WIB.

Meski lawannya baru saja kalah 1-4 di markas Persewar Waropen pekan lalu, pelatih Persipura Ricky Nelson menegaskan timnya mengantisipasi kebangkitan Putra Delta dengan meminta para pemain Mutiara Hitam tetap waspada dan mengerahkan 100 persen kemampuannya.

Laga lain Grup Timur dijadwalkan berlangsung pukul 14.15 WIB di Stadion Klabat, Manado, antara tuan rumah Sulut United dan Persewar.

Kedua tim bakal berusaha menjaga tren positif masing-masing setelah Sulut menundukkan Persiba dalam laga sebelumnya dan Persewar menyongsong laga dengan kemenangan atas Putra Delta.

Misi mengamankan puncak klasemen juga bakal diusung oleh Persijap yang bertandang ke Stadion Si Jalak Harupat menghadapi Persikab Bandung pada pukul 15.15 WIB.

Persijap saat ini memuncaki klasemen Grup Tengah, berbekalkan keunggulan head-to-head atas Bekasi City yang sama-sama memiliki 10 poin.

Persikab bakal berusaha kembali ke jalur kemenangan setelah gagal meraih tiga poin dalam tiga pertandingan terakhirnya.

Pada pukul 15.15 WIB dua pertandingan Grup Tengah lainnya juga bergulir antara Bekasi City dan Nusantara United di Stadion Patriot Chandrabhaga, serta Persekat Tegal menghadapi PSCS Cilacap di Stadion Tri Sanja.

Bekasi City bakal berusaha kembali ke jalur kemenangan setelah dikalahkan Persijap pekan lalu, sementara Nusantara United masih berjuang memutus catatan tanpa kemenangan selama musim ini.

Persekat juga bakal berusaha kembali ke jalur kemenangan setelah kalah dari PSIM Yogyakarta pekan lalu, sementara PSCS membawa misi menjaga catatan tanpa kalah dari empat penampilan terakhir.

Pada pukul 15.30 WIB, PSIM menjamu Persela Lamongan di Stadion Sultan Agung, Bantul, di mana kedua tim berusaha menjaga tren positif setelah sama-sama membukukan kemenangan perdana musim ini pekan lalu.

Misi menjaga tren positif juga bakal mewarnai pertemuan Karo United dengan Sriwijaya FC di Grup Barat pada pukul 16.00 WIB di Stadion Teladan, Medan.

Rangkaian pertandingan pekan keenam akan ditutup dengan laga Grup Tengah antara Gresik United dan Persipa Pati di Stadion Joko Samudro, pukul 18.30 WIB.

Gresik yang menjadi salah satu tim yang tanpa kemenangan musim ini akan bakal berusaha menghapus catatan ini, sedangkan Persipa berusaha kembali ke jalur kemenangan setelah gagal melakukannya dalam empat pertandingan terakhir.

Berikut jadwal pertandingan pekan keenam Liga 2 pada Selasa (dalam WIB, tuan rumah disebut pertama):

13.15 (Timur) Persipura Jayapura vs Putra Delta Sidoarjo

14.15 (Timur) Sulut United vs Persewar Waropen

15.15 (Tengah) Bekasi City vs Nusantara United

15.15 (Tengah) Persikab Bandung vs Persijap Jepara

15.15 (Tengah) Persekat Tegal vs PSCS Cilacap

15.30 (Tengah) PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan

16.00 (Barat) Karo United vs Sriwijaya FC

18.30 (Tengah) Gresik United vs Persipa Pati