Padang Panjang (ANTARA) - Kubu Gadang Fest 2021 (KGF'21) merupakan kegiatan kolaboratif antara mahasiswa magang Kampus Merdeka di bawah naungan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi bersama Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kubu Gadang.
Dengan dinobatkannya Desa Wisata Kubu Gadang sebagai Wisata Berkelanjutan Tahun 2021, membuat potensi-potensi yang ada di Kubu Gadang bisa lebih dimanfaatkan, salah satunya melalui KGF'21 ini.
Kegiatan pagelaran Kubu Gadang Fest 2021 (KGF'21) dibuka Wali Kota, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, di Desa Wisata Kubu Gadang, pada 26 Desember 2021.
"Budaya-budaya kearifan lokal Minangkabau banyak sekali yang bisa digali di Kubu Gadang ini. Seperti silek lanyah, cara menanam padi, memetik cabai dan banyak lagi. Dengan adanya KGF'21 ini dengan banyak kegiatan, juga bisa membangkitkan ekonomi masyarakat sekitar," ujar Wako Fadly.
Wako Fadly yang didampingi Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan, Zulkifli, SE disambut dengan Tari Pasambahan serta pemasangan deta dari Niniak Mamak Kubu Gadang, Jufri Datuak Sati yang sekaligus pendamping Pokdarwis Kubu Gadang.
Seusai membuka KGF'21, Wako Fadly menerima Piagam Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan Tahun 2021 dari Pokdarwis Kubu Gadang yang sudah menerima secara langsung di Jakarta beberapa waktu lalu.
Fadly juga menyempatkan diri melihat pengunjung yang belajar menanam padi di sawah yang banyak diikuti anak-anak dari luar Sumatera Barat, seperti Yogyakarta.
Tidak hanya itu, Fadly dan rombongan juga membeli makanan tradisi Minangkabau yang tersedia di lapak-lapak Pasar Digital Kubu Gadang.
Berita Terkait
Desa Wisata Fair 10 tahun Desa Wisata Kubu Gadang Padang Panjang
Sabtu, 26 Oktober 2024 14:03 Wib
Kubu oposisi Korea Selatan menang besar dalam pemilu legislatif
Jumat, 12 April 2024 17:52 Wib
Politisi Golkar nilai gugatan kubu 01 dan 03 tidak masuk akal
Minggu, 31 Maret 2024 14:03 Wib
Kubu Prabowo-Gibran persiapkan sanggahan untuk gugatan di MK
Kamis, 21 Maret 2024 9:03 Wib
Pakar: Wacana koalisi kubu Anies-Ganjar bentuk sinyal perlawanan
Selasa, 16 Januari 2024 14:26 Wib
Pakar nilai Budiman Sudjatmiko keliru tanggapi koalisi Anies-Ganjar
Selasa, 16 Januari 2024 14:25 Wib
Raih Penghargaan ADWI 2023, desa wisata Kubu Gadang Kategori desa wisata maju
Senin, 28 Agustus 2023 19:07 Wib
Sandiaga harap Sumbar bisa jadi contoh pengembangan desa wisata
Jumat, 31 Maret 2023 21:22 Wib