Untuk tempat praktek para siswanya, ini yang dibuka oleh SMKN 1 Lubukbasung

id berita agam,berita sumbar,smkn

Untuk tempat praktek para siswanya, ini yang dibuka oleh SMKN 1 Lubukbasung

Kepala SMKN 1 Lubukbasung, Syamsuriswan didampingi Wakil Kepala Bidang Sarana dan Prasarana SMKN 1 Lubukbasung, Zetri Formen sedang berada di SMKNESA Mart, Jumat (24/9). (Antarasumbar/Yusrizal)

Pembanguban supermarket yang kita berinama SMKNESA Mart menggunakan dana dari Komite sekolah dan pengelolaan dari sekolah,

Lubuk Basung (ANTARA) - Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 1 Lubukbasung, Kabupaten Agam, Sumatera Barat membuka supermarket atau pasar swalayan yang dijadikan untuk lokasi praktek siswa dan siswi di enam jurusan.

Kepala SMKN 1 Lubukbasung, Syamsuriswan didampingi Wakil Kepala Bidang Sarana dan Prasarana SMKN 1 Lubukbasung, Zetri Formen di Lubukbasung, Jumat, mengatakan supermarket dengan ukuran 9X10 meter bujur sangkar itu menjual kebutuhan harian, bengkel, spanduk dan produk dari siswa tersebut.

"Pembanguban supermarket yang kita berinama SMKNESA Mart menggunakan dana dari Komite sekolah dan pengelolaan dari sekolah," katanya.

Ia mengatakan, rencananya supermarket itu bakal diresmikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumbar pada November 2021.

Saat ini sedang menyiapkan sarana dan prasarana di supermarket berupa rak tempat jualan, barang dagangan, karyawan dan lainnya

"Khusus untuk karyawan, kita utamakan alumni siswa SMKN 1 Lubukbasung. Konsumen supermarket itu berasal dari siswa, siswi dan warga sekitar," katanya.

Ia mengakui, supermarket itu juga digunakan untuk lokasi praktek 948 orang siswa dan siswi dari enam jurusan yakni, Jurusan Otomorisasi dan Tata Kelola Perkantoran, Jurusan Akutansi dan Keuangan Lembaga, Jurusan Bisnis Jaringan dan Pemasaran, Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan, Jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda Motor dan Jurusan Multimedia.

Ke enam jurusan itu, tambahnya bakal berperan sesuai ilmu yang mereka miliki.

"Ini bisnes center sekolah untuk melatih siswa dan siswi dalam menyiapkan tenaga terampil," katanya.

Kedepan, pihaknya bakal mengembangkan penjualan secara dalam jaringan untuk menyikapi masa pandemi COVID-19 dan zaman teknologi.

"Kita juga menyediakan armada untuk mengantar pesanan kepada warga," katanya.(*)