Milenial Talk bertajuk Mobile Banking bertabur Dikado special

id BNI Mobile Banking,New BNI, Faizal

Milenial Talk bertajuk Mobile Banking bertabur Dikado special

Pemimpin BNI Wilayah 02 area Sumbar Riau Kepri Faizal A Setiawan (kanan) didampingi oleh Duta Milenial BNI , Gia dari BNI Cabang Padang, pada talkshow di Pesona FM. (ANTARA/HO-BNI)

Padang (ANTARA) - Seru dan menarik serta bertabur give away Dikado BNI di moment talkshow tentang Mobile Banking BNI No 1 dan NEW BNI Mobile Banking yang dihadiri langsung oleh Pemimpin BNI Wilayah 02 area Sumbar Riau Kepri Faizal A Setiawan juga didampingi oleh Duta Milenial BNI , Gia dari BNI Cabang Padang.

Faizal menyampaikan New BNI Mobile Banking beserta fitur - fiturnya tampilan simple, Fresh dan Clean dengan fitur lebih lengkap, di Padang, Kamis.

Selain itu, tampil gaul dengan bisa atur personalisasi profil, bisa upload foto keren di Mobile Bankingnya dan bisa atur fitur fitur favorit.

"BNI Mobile Banking Hadir menjawab tantangan dengan kemudahan buka rekening dimana saja, dan transaksi apa saja, sesuai tagline BNI Mobile Banking #MulaiBisaApaAjaSekarang #GaPakeNanti," Kata Faizal A Setiawan.

Banyak pertanyaan dari pendengar dan peserta di Live IG@bniwilayah02 dan IG @pesona105fm yang membuat acara semakin seru karena dapat kado digital yaitu Dikado BNI sebagai Give Away.

"Yuk aktifkan mulai dari sekarang dan Nggak Pake Nanti," ajak Bara dan Dana dari Pesona FM menutup sesion Talkshow seru hari tersebut.