Vote yuk! Authentic Minangkabau berpeluang jadi Brand Pariwisata Terpopuler API 2020

id API 2020,authentic minangkabau,tanah datar,pagaruyung

Vote yuk! Authentic Minangkabau berpeluang jadi Brand Pariwisata Terpopuler API 2020

Authentic Minangkabau. (ANTARA / Ist)

Padang (ANTARA) - Tagline Authentic Minangkabau yang digunakan oleh Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat untuk mempromosikan potensi pariwisata daerahnya berpeluang menjadi Brand Pariwisata Terpopuler dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) 2020.

"Authentic Minangkabau menjadi salah satu nominator dalam kategori Brand Pariwisata Terpopuler pada API 2020. Dengan dukungan semua pihak, tentu bisa menjadi yang terbaik," kata Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Sumbar, Hendri Agung Indrianto di Padang, Sabtu.

Ia mengatakan secara umum tagline pariwisata Sumbar adalah Taste of Padang yang ditetapkan pada November 2017 dan menjadi sub dari brand pariwisata Indonesia "Wonderful Indonesia".

Namun di bawah payung "Taste of Padang" itu, kabupaten dan kota juga bisa membuat tagline sendiri untuk mempromosikan potensinya. Salah satunya adalah Tanah datar dengan Authentic Minangkabau yang kira-kira mengandung pesan bahwa daerahnya merupakan representasi dari kebudayaan Minangkabau.

Saat ini peninggalan Kerajaan Pagaruyung yang menjadi representasi dari Minangkabau masih banyak yang lestari di Kabupaten Tanah Datar seperti Istano Pagaruyung, Istano Silinduang Bulan, Batu Batikam dan banyak yang lain.

Dengan demikian tagline yang digunakan untuk menarik minat wisatawan datang ke Tanah Datar yaitu Authentic Minangkabau memang sangat tepat.

"Salah satu kategori yang dilombakan dalam API 2020 adalah Brand Pariwisata Terpopuler dan Authentic Minangkabau terpilih menjadi salah satu nominator. Ayo, vote agar bisa jadi yang terbaik," katanya.

"Vote" bisa diberikan melalui beberapa cara diantaranya melalui SMS Premium dengan mengetik keyword dan mengirim ke 99386. Dengan cara subscribe dan like video pariwisata di youtube channel APIaward. Lalu bisa juga dengan mengikuti akun Instagram @apiaward dan menlike gambar nominasi.

Kemudian bisa juga melalui web vote dengan membuka laman anugerahpesonaindonesia.com.

Agung menyebut memenangkan salah satu kategori dalam API 2020 akan sangat besar artinya untuk promosi wisata daerah. Apalagi dalam kondisi pandemi, anggaran banyak tersita untuk penanggulangan COVID-19 sehingga kegiatan promosi sangat terbatas.

"Dengan menjadi yang terbaik, orang makin kenal Tanah Datar, makin kenal Sumbar. Diharapkan setelah pandemi berakhir, akan semakin banyak wisatawan datang berkunjung," katanya.***1***