Ramadhan Bulan Berbagi Panti

id Ramadhan Bulan Berbagi Panti

Tahfis Tajil Bareng FIM Sumbar Padang Dalam rangka semarak berbagi, sabtu (27/7), digelar Tahfis (Tajil hangat FIM Sumbar). Acara yang diprakarsai Forum Indonesia Muda (FIM) Sumbar ini, bekerjasama dengan Dompet Dhuafa Singgalang dan CIMB Niaga. Kegiatan yang bertemakan Mewariskan Budaya Anak Nagari untuk Membangun Generasi Indonesia Islami itu berlangsung di Panti Asuhan Anak Mentawai Lubuk Begalung. Kegiatan yang diangkatkan serentak oleh FIM se-Indonesia ini merupakan bentuk kepedulian terhadap anak yatim di bulan suci. Tampak keceriaan di wajah anak-anak itu, di sela-sela motivasi yang disampaikan oleh Pendiri FIM Sumbar, Deny Pratama, S.Hum. "Success is a journey not a destination, kesuksesan adalah sebuah proses bukan hasil akhir yang merupakan segalanya," katanya menyentak. Sukses, lanjutnya, terletak pada jatuh bangunnya seseorang dalam menggapai setiap target. Jiwa yang terus optimis dan tak pernah lelah dalam menggapai cita-cita. Sekaligus menyebar kebaikan pada sesama. Tidak hanya berupa motivasi, acara juga diisi dengan games, hafalan juz amma, dan bagi-bagi paket lebaran. Pada waktu bersamaan, dilakukan juga penandatanganan MoU kerjasama FIM dengan Dompet Dhuafa Singgalang. Bukti resmi bahwa FIM telah tergabung dalam keluarga besar Dompet Dhuafa Singgalang. Sebagai anak-anak muda yang siap menebar kepedulian bagi sesama, terutama mereka yang membutuhkan. Head of fundrising, Yetti Mariza, mengatakan bahwa Dompet Dhuafa Singgalang membuka lebar kesempatan bagi organisasi, komunitas ataupun pribadi yang memiliki nurani kepedulian yang kuat. Dompet Dhuafa Singgalang adalah rumah bersama. Juga anak-anak muda aktivis FIM. "Inilah anak muda peduli harapan bangsa," pungkas yetti. Bingkisan untuk Panti Asuhan Muhammadiyah Pauh PADANG - Ramadhan bulan berbagi, bulan berkumpulnya semua kebaikan. Untuk itu, Dompet Dhuafa Singgalang, Bank CIMB Niaga Syariah, Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa (BEM KM) Unand, dan Forum Indonesia Muda (FIM), berbuka bersama dengan 60 anak yatim di Panti Asuhan Muhammadiyah Pauh, Selasa (30/7). Ketua Panti Asuhan, Abu Salim, mengungkapkan kegembiraan saat dikunjungi oleh orang-orang yang kesemuanya adalah anak muda. "Anak-anak di sini butuh motivasi agar terus giat menggapai cita-cita meski dalam keterbatasan," katanya. Dilanjutkannya, pada bulan ramadhan, panti ini memang ramai dikunjungi. Namun kedatangan anak-anak muda peduli seperti oara mahasiswa ini tentu menelipkan makna tersendiri. Pada kesempatan buka bersama tersebut, juga disalurkan paket lebaran, perlengkapan sekolah juga penyaluran aqiqah donatur Dompet Dhuafa Singgalang yang baru dikaruniai buah hati. Total penyaluran senilai Rp2.495.000. Menteri Depsos BEM KM Unand, Revalindo, Mahasiswa Teknik Pertanian 2009 juga berharap kedatangan mereka dapat memberikan pencerahan tersendiri bagi anak-anak panti, begitu pula dengan tim BEM, FIM, dan Dompet Dhuafa Singgalang yang hadir. (ivan)