Bupati Padang Pariaman perintahkan jajaran 'standby' hadapi musim penghujan

id Bupati Padang Pariaman,Sungai Batang Ulakan ,Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman ,Padang Pariaman, Sumatera Barat

Bupati Padang Pariaman perintahkan jajaran 'standby' hadapi musim penghujan

Bupati Padang Pariaman, Sumbar John Kenedy Azis (kanan) bersalaman dengan pemerintahan nagari setempat sebelum peresmian tiga jembatan yang diperbaiki oleh BNPB. ANTARA/Aadiaat M. S. 

Parik Malintang (ANTARA) - Bupati Padang Pariaman, Sumatera Barat, John Kenedy Azis mengatakan dirinya telah memerintahkan jajarannya baik BPBD, Satpol-PP dan Pemadam Kebakaran untuk selalu bersiaga atau 'standby' guna menghadapi musim penghujan yang melanda daerah itu.

"Beberapa hari ini hujan terus, tetapi Alhamdulillah tidak ada bencana," kata John Kenedy Azis di Parik Malintang, Selasa.

Ia mengatakan Padang Pariaman merupakan daerah rawan bencana ketika dilanda cuaca ekstrem sehingga mengakibatkan banjir, longsor, dan pohon tumbang.

Namun, lanjutnya Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman telah memetakan kawasan yang rawan bencana serta jenis bencananya sebagai mitigasi bencana.

Ia menyebutkan salah satu daerah yang menjadi perhatian pemerintah setempat yaitu aliran Sungai Batang Ulakan karena sering terjadi banjir di bagian hulu ketika terjadi hujan dengan intensitas lebat meskipun sebentar.

"Yang saya takutkan itu di Batang Ulakan, di Kampuang Galapuang. Tapi Alhamdulillah tidak terjadi bencana," ujarnya.

Hal tersebut bisa jadi karena beberapa bulan lalu pemerintah setempat bersama pemangku berkepentingan di daerah itu melaksanakan gotong royong guna membersihkan aliran sungai dari pohon-pohon, hingga membuang pasir di muara di sungai yang menyumbat aliran air.

Pewarta :
Editor: Antara Sumbar
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.