PT SEML gelar konsultasi publik pembangunan PLTP unit dua

id PT Supreme Energy Muara Laboh, Solok Selatan ,sumbar

PT SEML gelar konsultasi publik pembangunan PLTP unit dua

Asisten III Setdakab Solok Selatan Irwanesa foto bersama dengan jajaran PT Supreme Energy Muara Laboh, Selasa.

Padang Aro (ANTARA) - PT Supreme Energy Muara Laboh (SEML) menggelar konsultasi publik guna sosialisasi pengembangan unit dua Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP).

Senior Manager Business Relations dan General Affairs PT SEML Ismoyo Argo, di Padang Aro, Selasa, mengatakan, untuk tahap dua pembangunannya akan memakan waktu 30 bulan dengan perkiraan 2027 sudah selesai.

"Setelah mulai pengerjaan tahap dua akan melibatkan masyarakat untuk tenaga kerja dan kami memberi kesempatan yang seluas-luasnya bagi masyarakat untuk bekerja sesuai dengan kemampuannya," ujarnya.

Dengan berbekal pengalaman dari unit satu katanya, akan ditingkatkan proses perekrutan tenaga kerja bersama kontraktor seperti melalui komite.

Menurut dia, dalam setiap kegiatan selalu ada dampak dan Supreme Energy sudah ada mitigasi dan mempersiapkan langkah-langkah untuk meminimalisir.

Selain dampak katanya, tentu juga ada sisi positifnya salah satunya terhadap pendapatan daerah yang mencapai Rp29,5 juta pertahun.

Asisten III Pemkab Solok Selatan Irwanesa mengatakan, dengan mulainya proyek PLTP tahap dua oleh Supreme Energy akan berdampak positif pertumbuhan ekonomi.

"Sekarang pemerintah menerapkan efisiensi anggaran dan dengan adanya pembangunan tahap dua PLTP akan berdampak positif pada perekonomian daerah," ujarnya.

Supreme Energy katanya, merupakan kebanggaan Solok Selatan dan semua lapisan masyarakat harus mendukung proyek yang dilaksanakan.

"Harapan kedepan kolaborasi antara pemerintah perusahaan dan masyarakat bisa dibangun lebih baik lagi," katanya.