Jadwal Liga Spanyol: Barcelona jumpa Real Betis, Real Madrid vs Girona

id Liga Spanyol,Barcelona,Real Betis,Real Madrid,Girona,Atletico Madrid,Sevilla

Jadwal Liga Spanyol: Barcelona jumpa Real Betis, Real Madrid vs Girona

Pemain depan Real Madrid asal Prancis #09 Kylian Mbappe dihibur oleh gelandang Real Madrid asal Inggris #05 Jude Bellingham setelah gagal mencetak gol dari titik penalti selama pertandingan sepak bola liga Spanyol antara Athletic Club Bilbao dan Real Madrid CF di stadion San Mames di Bilbao pada tanggal Rabu (4/12/2024). (ANTARA/AFP/Ander Gillenea)

Jakarta (ANTARA) - Liga Spanyol pekan ke-16 dijadwalkan akan dimulai Sabtu (7/12) dini hari WIB termasuk menyajikan pertandingan Barcelona berjumpa Real Betis hingga Real Madrid menghadapi Girona.

Barcelona tercatat akan bertandang ke markas Real Betis di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, Sabtu (7/12) pukul 22.15 WIB dan tentu Blaugarana berambisi untuk mempertahankan peringkat pertama klasemen sementara.

Skuad asuhan Hansi Flick itu kini berada di posisi pertama klasemen sementara Liga Spanyol dengan torehan 37 poin dari 15 pertandingan, berjarak empat poin atas Real Madrid di peringkat kedua.

Setelah dalam beberapa pertandingan terakhir Barcelona tampil tidak konsisten, tentu Robert Lewandowski serta kolega ingin melanjutkan tren kemenangan.

Di sisi lain, Real Betis berupaya untuk bangkit dan memperbaiki posisi mereka di klasemen sementara setelah pada pekan sebelumnya takluk dari Real Sociedad.

Sementara itu, pesaing utama Barcelona, Real Madrid akan bertandang ke markas Girona di Stadion Montilivi, Girona, Minggu (8/12) pukul 03.00 WIB.

Real Madrid dipastikan berambisi untuk mengambil poin penuh pada pertandingan ini setelah pada tengah pekan lalu Los Blancos takluk dari Athletic Club 1-2.

Selain itu, kemenangan juga dapat membuat Real Madrid memangkas jarak mereka dengan Barcelona di klasemen sementara Liga Spanyol. Real Madrid tercatat kini berada di posisi kedua dengan 33 poin, berjarak empat poin dari Barcelona di posisi pertama.

Selain dua pertandingan tadi, terdapat juga laga menarik lain seperti Atletico Madrid menjamu Sevilla di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Senin (9/12) pukul 03.00 WIB.

Berikut jadwal Liga Spanyol pekan ke-16:

Sabtu (7/12)

Celta Vigo vs Mallorca 00.30 WIB

Las Palmas vs Valladolid 20.00 WIB

Real Betis vs Barcelona 22.15 WIB

Minggu (8/12)

Valencia vs Rayo Vallecano 00.30 WIB

Girona vs Real Madrid 00.30 WIB

Leganes vs Real Sociedad 20.00 WIB

Athletic Club vs Villarreal 22.15 WIB

Senin (9/12)

Osasuna vs Alaves 00.30 WIB

Atletico Madrid vs Sevilla 03.00 WIB

Selasa (10/12)

Getafe vs Espanyol 03.00 WIB

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jadwal Liga Spanyol: Barcelona jumpa Real Betis, Real Madrid vs Girona