Padang Panjang (ANTARA) - Kota Padang Panjang, Sumatera Barat mencatat penurunan IPH sebesar 0,12 persen pada minggu ketiga November 2024.
"Secara umum harga-harga pada minggu ketiga November 2024 cukup stabil dengan IPH yang sangat rendah. Komoditi utama yang mempengaruhi yaitu beras dan cabai merah," kata Kabag Perekonomian dan SDA Setdako, Putra Dewangga, SS, M.Si, usai rapat koordinasi Pengendalian Inflasi Daerah yang digelar Kementerian Dalam Negeri, Senin (25/11) bersama beberapa instansi terkait di Ruang VIP Balaikota setempat.
Menurut dia, dari 10 komoditas yang mengalami fluktuasi harga, empat komoditas mengalami kenaikan dan enam mengalami penurunan. Kenaikan harga terjadi pada daging ayam broiler, telur itik, bawang putih, dan seledri. Penurunan harga terjadi pada cabai hijau, cabai rawit, cabai merah, bawang merah, bawang daun, dan bawang bombay.
"Meskipun ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga, namun secara keseluruhan kondisi harga di Kota Padang Panjang, masih terkendali," ungkap Putra Dewangga.
Sementara itu pada minggu ketiga November, tiga daerah di Provinsi Sumatera Barat yaitu Kabupaten Solok, Kabupaten Kepulauan Mentawai dan Kota Payakumbuh, termasuk 10 kabupaten/ kota dengan kenaikan Indeks Perkembangan Harga (IPH) tertinggi di Pulau Sumatera.
Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian yang memimpin rakor yang digelar secara daring tersebut menekankan pentingnya perhatian dari semua daerah terhadap komoditas seperti bawang merah, bawang putih, dan minyak goreng untuk mengendalikan inflasi.
Berita Terkait
KPU Padang Panjang distribusikan logistik Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 13:33 Wib
Pj Wali Kota Padang lepas distribusi logistik Pilkada 2024
Selasa, 26 November 2024 13:23 Wib
Rapat paripurna DPRD, Pj. Wako Padang Panjang sampaikan nota keuangan Ranperda RAPBD 2025
Selasa, 26 November 2024 4:47 Wib
Bawaslu Padang tertibkan APK dan medsos pada masa tenang
Selasa, 26 November 2024 4:45 Wib
H-2 Pilkada, Pj Wako Pastikan Jajaran Pemko Padang Siap
Senin, 25 November 2024 21:18 Wib
Bawaslu Padang tertibkan APK dan medsos pada masa tenang
Senin, 25 November 2024 21:05 Wib
Optimalkan Satlinmas, Satpol PP Padang Panjang launching Duta Trantimbum Pandeka Pilkada 2024
Senin, 25 November 2024 18:06 Wib
Bersama Andre Rosiade, Pj Wako Padang Sambangi Kementerian PU
Senin, 25 November 2024 17:20 Wib