Jakarta (ANTARA) - Penyerang sayap Liverpool Mohamed Salah mencatatkan 300 kontribusi gol untuk timnya setelah membuat satu gol dan assist pada laga Liga Inggris 2024-2025 kontra Ipswich Town, Sabtu (17/8).
Dikutip dari laman Liverpool di Jakarta, Minggu, total kontribusi gol itu datang dari 212 gol dan 88 assist Salah untuk klub berjuluk "The Reds" di semua kompetisi sejak dirinya bergabung pada tahun 2017.
"Rasio kontribusi gol Salah 0,86 per pertandingan," tulis Liverpool.
Menanggapi hal tersebut, Salah yang tampil untuk Liverpool di 350 laga semua kompetisi mengaku senang lantaran dapat membuat banyak gol dan assist.
Akan tetapi, pesepak bola berumur 32 tahun itu menganggap ada yang lebih penting daripada gol dan assistnya yakni kemenangan tim.
"Yang paling penting itu kami bisa memenangkan pertandingan," kata Salah.
Pemain tim nasional Mesir itu pun berharap dirinya bisa terus menjaga konsistensi performa di setiap kompetisi yang diikuti Liverpool.
Dirinya ingin membantu rekan-rekannya untuk menundukkan lawan pada setiap laga dan mencapai target juara Liga Inggris.
Pada partai melawan Ipswich Town, Liverpool menang dengan skor 2-0 berkat gol Diogo Jota (assist Salah) dan Mohamed Salah.
Berikutnya, pada 25 Agustus malam WIB, Liverpool akan menghadapi tim tamu Brentford di Stadion Anfield.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mohamed Salah catatkan 300 kontribusi gol untuk Liverpool
Berita Terkait
Mohamed Salah antar Liverpool taklukkan Southampton 3-2
Senin, 25 November 2024 5:27 Wib
Jubir Epyardi-Ekos Sebut Mahyeldi-Vasko Salah Kutip Data Investasi
Jumat, 22 November 2024 7:58 Wib
Kasus Hukum salah satu Paslon Pilkada, Ini kata KPU Pasaman
Minggu, 17 November 2024 4:59 Wib
Liverpool kembali ke puncak klasemen setelah tekuk Chelsea 2-1
Senin, 21 Oktober 2024 9:15 Wib
Mac Allister dan Salah antar Liverpool meraih kemenangan kedua di UCL
Kamis, 3 Oktober 2024 9:12 Wib
Pelatih: Angin salah satu penyebab tim dayung Jabar didiskualifikasi
Minggu, 15 September 2024 15:13 Wib
Liverpool catat kemenangan ketiga usai tekuk MU 3-0
Senin, 2 September 2024 5:38 Wib
Mo Salah isyaratkan tinggalkan Liverpool akhir musim ini
Senin, 2 September 2024 5:37 Wib