Pemkab Solok Selatan petekan kualitas guru melalui asesmen

id Pemkab Solok Selatan,berita solsel,berita sumbar

Pemkab Solok Selatan petekan kualitas guru melalui asesmen

Tenaga guru melaksanakan asesmen untuk pemetaan kualitas serta guna mengetahui sejauh mana peningkatan kualitas ASN di daerah itu

Padang Aro (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, Sumatra Barat melakukan asesmen terhadap 900 orang guru guna pemetaan sekaligus peningkatan kapasitas Aparatur Sipil Negara (ASN).

"Untuk mengetahui kemampuan dan peningkatan tenaga pendidik agar tidak ketinggalan terutama dengan digitalisasi dan ilmu yang terus berkembang," kata Wakil Bupati Solok Selatan Yulian Efi, di Padang Aro, Selasa.

Dia berharap, guru mengikuti asesmen ini dengan bersemangat dan bersungguh-sungguh sehingga hasilnya juga maksimal.

"Kami ingatkan para guru agar mengikuti asesmen ini dengan sungguh-sungguh sehingga hasilnya sesuai harapan," ujarnya.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Solok Selatan Irwandi Osmaidi mengatakan, asesmen ini sudah dilaksanakan sejak tahun lalu dan dari proses tersebut, saat ini masih ada 2.100 ASN lagi yang belum melakukannya.

"Untuk tenaga administrasi, pejabat eselon 2, 3, 4, dan tenaga fungsional sudah dilakukan masih ada tertinggal 2.100 ASN yang belum asesmen yaitu guru dan tenaga kesehatan," ujarnya .

Untuk gelombang ini dilaksanakan untuk para guru setelah itu baru dilanjutkan terhadap tenaga kesehatan.

Selain asesmen, BKPSDM juga secara rutin melaksanakan coaching clinic bagi ASN, khususnya untuk meningkatkan kapasitas di bidang pengoperasian komputer.

Seluruh kegiatan ini ditujukan untuk memetakan kapasitas ASN berdasarkan klasifikasi dalam sistem merit.

"Jadi yang di bawah standar diberikan diklat supaya kapasitas SDM di Solok Selatan meningkat," tandasnya.