Kapan ponsel lipat Xiaomi masuk Indonesia?

id xiaomi,mix fold 3,xiaomi mix fold 3,ponsel lipat,ponsel lipat xiaomi

Kapan ponsel lipat Xiaomi masuk Indonesia?

Ponsel lipat Xiaomi MIX Fold 3. (ANTARA/mi.com)

Jakarta (ANTARA) - Jenama ponsel asal China Xiaomi merilis ponsel lipat teranyar MIX Fold 3 di negeri asalnya pada Agustus, namun, belum ada tanda-tanda gawai itu akan masuk Indonesia.

Manajer Pemasaran Produk Xiaomi Indonesia Calvin Nobel saat ditemui di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah, Selasa (24/10), mengatakan ingin memberikan pengalaman menggunakan ponsel lipat terbaik ketika gawai tersebut masuk Indonesia suatu hari nanti.

"Kita lihat terus perkembangannya dan mudah-mudahan, kalau permintaan banyak, Mi Fans (sebutan untuk penggemar Xiaomi) banyak yang minta, semoga kita bisa lihat inovasi tersebut," kata Calvin.

Xiaomi setidaknya sudah meluncurkan tiga ponsel lipat dan belum satu pun yang dirilis di Indonesia. Untuk saat ini, ponsel lipat Xiaomi, termasuk MIX Fold 3, baru beredar di China.

Menurut Calvin, ada banyak faktor untuk membawa ponsel lipat ke Tanah Air, termasuk soal produk, harga dan konsumen. Selain itu, perangkat lunak, perangkat keras dan layanan purnajual juga penting untuk ponsel lipat.

"Kita menunggu kira-kira perkembangan teknologi selanjutnya seperti apa," kata Calvin.

Di Indonesia, Samsung dan OPPO konsisten memperbarui ponsel lipat mereka setiap tahun melalui seri Galaxy Z Fold, Galaxy Z Flip dan Find N.

Alih-alih ponsel lipat, pada kuartal terakhir 2023 mereka merilis semi-flaghsip Xiaomi 13T yang menggunakan kamera hasil kolaborasi Xiaomi dengan Leica.