Sukabumi, Jabar (ANTARA) - Palang Merah Indonesia (PMI) menyerahkan bantuan 100 ribu dolar Amerika Serikat (AS) untuk korban gempa bumi di Turki yang diserahkan langsung kepada Duta Besar Turki untuk Indonesia yang diwakili Ömer Orhun Çelikol pada Jumat.
"Bantuan tahap pertama ini untuk membantu memenuhi kebutuhan mendesak masyarakat terdampak gempa di Turki dan Suriah. PMI telah menggalang donasi publik untuk menghimpun bantuan tahap selanjutnya," kata Ketua Umum PMI Jusuf Kalla melalui siaran pers yang diterima di Sukabumi, Jumat.
Menurutnya, bantuan tersebut untuk meringankan penderitaan warga Turki dan Suriah, apalagi saat ini dua negara itu tengah dilanda musim dingin, sehingga sangat membutuhkan selimut, bahan pangan, dan tenda keluarga. Uluran tangan masyarakat Indonesia akan sangat meringankan penderitaan mereka.
Donasi dari masyarakat di Tanah Air akan disalurkan PMI melalui Bulan Sabit Merah Turki dan Bulan Sabit Merah Suriah. Selain itu International Federation of Red Cross and Red Crescent Societies (IFRC) telah merilis daftar kebutuhan mendesak untuk penyintas gempa di Turki dan Suriah. PMI berinisiatif menghimpun dana untuk memenuhi sejumlah kebutuhan mendesak itu.
Masyarakat dapat menyalurkan donasi untuk Turki dan Suriah ke rekening PMI yang telah didaftarkan secara resmi yakni Bank Mandiri
070-00-001 1601-7 atas nama Palang Merah Indonesia dengan kode BMRIIDJA.
Kemudian bisa disalurkan melalui rekening BCA 206-300668-8 atas nama Kantor Pusat PMI dengan kode CENAIDJA dan Bank BRI 0390-01-000030-30-3 atas nama Palang Merah Indonesia dengan kode BRINIDJA.
Di sisi lain Jusuf Kalla mengimbau kepada masyarakat yang akan menyalurkan donasi agar berhati-hati dengan penggalangan dana tidak resmi yang mengatasnamakan PMI.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: PMI serahkan bantuan 100 ribu dolar AS untuk korban gempa Turki
Berita Terkait
Harga pangan Selasa naik: Bawang merah di harga Rp28.760 per kg
Selasa, 8 Oktober 2024 10:13 Wib
Harga pangan Jumat fluktuasi: Bawang merah jadi Rp28.150 per kg
Jumat, 27 September 2024 10:35 Wib
Pertamina Enduro VR46 gunakan corak merah-putih di GP Indonesia
Kamis, 26 September 2024 20:25 Wib
Rekor MURI pemasangan bendera Merah Putih terbanyak
Rabu, 25 September 2024 16:19 Wib
Harga pangan Selasa: Bawang merah naik jadi Rp28.790 per kg
Selasa, 24 September 2024 9:08 Wib
Harga pangan hari ini, cabai rawit merah Rp46.310 per kg
Jumat, 20 September 2024 9:03 Wib
Palang Merah Malaysia BSMM kunjungi PMI Bukittinggi
Kamis, 19 September 2024 12:24 Wib
Harga pangan hari ini, bawang merah naik lagi jadi Rp29.540 per kg
Kamis, 19 September 2024 9:16 Wib