Jakarta, (ANTARA) - Menteri BUMN Erick Thohir menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggal dunianya wartawan senior Alwi Shahab.
"Innaillahi wa innailahi rajiun. Telah berpulang salah satu wartawan senior Republika Alwi Shahab yang memiliki dedikasi tinggi, berkepribadian baik, dan loyalitas kepada pekerjaan yang luar biasa," kata Erick Thohir dalam keterangannya di Jakarta, Kamis.
Abah Alwi, begitu almarhum biasa disapa, meninggal dunia pada Kamis (17/9) pukul 03.00 WIB di rumahnya di wilayah Condet, Jakarta Timur.
Erick menyampaikan meninggalnya Abah Alwi merupakan kehilangan besar bagi keluarga besar Republika, khususnya dan dunia jurnalistik kehilangan salah satu wartawan terbaiknya.
Erick berdoa semoga Abah Alwi husnul khatimah, diampuni dosa-dosanya, dimaafkan kesalahannya, dilapangkan kuburnya, dimudahkan jalannya menuju surga.
"Untuk keluarga yang ditinggalkan, semoga diberikan ketabahan dan kesabaran. Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Abah Alwi dan keluarga besar. Selamat jalan Abah," ucap Erick. (*)
Berita Terkait
PSSI evaluasi timnas secara menyeluruh usai hadapi Arab Saudi
Selasa, 19 November 2024 11:10 Wib
Pesan Erick Thohir bagi Skuad Garuda: Percaya kita bisa bangkit
Selasa, 19 November 2024 10:56 Wib
Erick: Sepak bola pantai berpotensi jadi sport tourism
Selasa, 19 November 2024 10:02 Wib
Erick isyaratkan PSSI segera naturalisasi Tim Geypens dan Dion Markx
Jumat, 15 November 2024 5:03 Wib
Erick Thohir: Kerja sama BUMN dan AWS dorong akselerasi efisiensi
Kamis, 14 November 2024 9:03 Wib
Erick Thohir: Jangan beda-bedakan pemain naturalisasi dengan lokal
Jumat, 8 November 2024 19:08 Wib
Erick Thohir perintahkan delapan BUMN sukseskan program makan bergizi
Jumat, 8 November 2024 14:53 Wib
Erick Thohir: BUMN bersinergi dengan BPPIK kawal pembangunan ekonomi
Jumat, 8 November 2024 14:52 Wib