Padang, (ANTARA) - Kesebelasan Semen Padang FC berhasil menjuarai turnamen segitiga Piala Wali Kota Pekanbaru yang diikuti oleh tiga tim yakni tuan rumah PSPS Riau, Melaka United dan Semen Padang.
Pelatih Semen Padang FC Weliansyah dalam keterangan persnya di Padang, Sabtu mengatakan hasil ini hendaknya mampu memotivasi pemainnya untuk tampil bagus di putaran kedua.
“Dalam laga ini anak-anak tampil enjoy dan mampu memenangkan pertandingan," katanya.
Selain itu dalam turnamen ini dirinya dapat memainkan pemain "trial" asal Brazil Vanderlei Francisco.
Sejauh ini Weliansyah mengaku belum dapat menilai penampilan pemain asing tersebut secara menyeluruh.
Ia mengatakan akan terus melihat permainan Vanderlei dalam beberapa latihan ke depan setelah sampai di Padang.
“Jujur kita belum bisa menilai secara keseluruhan aksi dari Vanderlei dalam laga ini. Kita butuh waktu lagi untuk melihat kemampuannya, karena dalam laga ini kita belum terlalu melihatnya," katanya.
Ia mengatakan manajemen dan pelatih tentu berharap dia mampu menunjukkan kontribusi optimal dalan kesempatan yang diberikan oleh tim
Selain itu Semen Padang sendiri menurunkan pemain trial lainnya yakni Olisa dan Dimaa Sumantri.
Selain itu dua pemain yang baru dikontak Semen Padang asal Korea Selatan Hyu Yun Koo dan Marko Kabiay juga turun dalam turnamen tersebut.
Turnamen segitigabPiala Wali Kota Pekanbaru 2019 diadakan untuk pembukaan Pekan Olahraga Kota (Porkot) Pekanbaru 2019 di Stadion Kaharudin Nasution, Rumbai pada Jumat malam.
Dalam laga yang berformat 1×45 menit ini, Semen Padang FC mengalahkan tuan rumah PSPS Riau dengan skor 1-0 dalam laga pertama. Gol Semen Padang FC dicetak oleh Rosad Setiawan pada menit ke-17′.
Pada laga kedua menghadapi Melaka United, Semen Padang FC bermain imbang 0-0 dalam laga 45 menit.
Laga dilanjutkan ke babak adu penalti yang dimenangkan Semen Padang dengan skor 7-6. Ketujuh penendang Semen Padang FC, Agung Prasetyo, Dedi Gusmawan, Boas Atururi, Manda Cingi, Irsyad Maulana, Rudi dan Dimas Sumantri berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.
Sedangkan Melaka United, satu pemainnya Wan Amirul Afiq gagal mencetak gol setelah tendangannya mengenai tiang gawang. (*)
Berita Terkait
Pemkot Solok sosialisasikan kesehatan reproduksi ke remaja di MTsN
Sabtu, 30 November 2024 18:23 Wib
Murid MTsN 1 Padang Gelar Aksi Bersih-bersih Pantai, Pj Wako: Patut Ditiru Sekolah Lainnya
Sabtu, 30 November 2024 14:46 Wib
Peringati HGN dan HUT ke-79 PGRI, Pj Wako Lepas Jalan Santai Guru se-Kota Padang
Sabtu, 30 November 2024 14:42 Wib
Disnakerin Padang bantu tenaga kerja dapat pekerjaan
Sabtu, 30 November 2024 8:29 Wib
Baznas Kota Padang gelar khitan gratis untuk 1.300 anak
Sabtu, 30 November 2024 8:27 Wib
ISI Padang Panjang gelar Pameran foto Ruang Riuh di Pasar Pusat
Jumat, 29 November 2024 18:10 Wib
HUT Kopri ke 53 di Padang Panjang, 32 anggota terima penghargaan
Jumat, 29 November 2024 18:05 Wib
KPU Padang Panjang ungkap proses pemungutan suara aman dan lancar (Video)
Jumat, 29 November 2024 17:00 Wib