Polisi Bukittinggi tangkap perampok mobil kas bank bawa dana Rp3,5 miliar

id polisi

Polisi Bukittinggi tangkap perampok mobil kas bank bawa dana Rp3,5 miliar

Lima pelaku perampokan mobil kas bank yang membawa dana Rp3,5 miliar berhasil ditangkap Polres Bukittinggi. (Antara Sumbar/Humas Polres Bukittinggi)

Bukittinggi, (Antaranews Sumbar) - Kepolisian Resor Kota Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), berhasil menangkap pelaku perampokan mobil kas bank yang membawa dana Rp3,5 miliar.

"Pelaku kini diamankan di Polres Bukittinggi dan kami sedang mendalami keterangan mereka," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bukittunggi, AKP Luthfi di Bukittinggi, Rabu.

Sebanyak lima pelaku yang semuanya pria tiba di Polres Bukittinggi pagi ini (29/8) dan langsung digiring menuju ruangan Reserse Kriminal kepolisian setempat.

"Keterangan lebih lanjut segera kami berikan. Kini kami masih lakukan pendalaman kasus melalui keterangan dari para pelaku," ujarnya.

Sebelumnya satu minibus pengangkut uang diduga dirampok oleh orang tak dikenal ketika melintas di kawasan PLTA Batang Agam, yang secara administrasi masuk ke wilayah hukum Polres Bukittinggi pada Senin (4/6) sekitar pukul 09.00 WIB.

Komplotan orang tak dikenal itu diketahui mengendarai dua unit mobil minibus berwarna perak (silver).

Usai menodong, komplotan itu berhasil mengambil uang senilai Rp3,5 miliar yang terdapat di dalam mobil Daihatsu Xenia dengan nomor polisi BM-1971-JQ.

Uang itu rencananya diantarkan dari Aur Kuning ke salah satu bank di Payakumbuh. (*)