Ribuan Pelari Ikuti "Run Jaman Now" Telkomsel

id TELKOMSEL RUN

Ribuan Pelari Ikuti "Run Jaman Now" Telkomsel

Wali Kota Padang, Mahyeldi, melepas peserta "Run Jaman Now" Telkomsel di Padang, Minggu (26/11). (ANTARA SUMBAR/ Fathul Abdi)

Padang, (Antara Sumbar) - Sebanyak 2.300 pelari ikuti mengikuti "Run Jaman Now" yang diselenggarakan Telkomsel di Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

"Melalui kegiatan ini kami mengajak masyarakat untuk senantiasa menjalani pola hidup sehat, sekaligus menjalin interaksi positif berbagai elemen masyarakat membangun semangat kebersamaan," kata General Manager Sales Telkomsel Regional Sumbagteng Ihsan, usai kegiatan di Padang, Minggu (26/11).

Ia mengapresiasi tingginya minat serta animo dari masyarakat untuk mengikuti kegiatan tersebut. Menandakan lari sudah menjadi bagian dari gaya hidup sehat.

Kegiatan tersebut dipusatkan di kawasan Jembatan Siti Nurbaya, sebagai salah satu ikon wisata di Padang.

Ihsan mengatakan Run Jaman Now merupakan kegiatan "FUN RUN 5K" dengan konsep fun dan colour full yang pertama di Padang.

Berbagai hiburan juga disiapkan untuk menyemarakkan kegiatan, seperti musik dari Disc Jockey (DJ), dan lainnya.

Wali Kota Padang Mahyeldi, menyambut baik kegiatan lari yang dimulai pada Minggu pagi sekitar pukul 06.00 WIB itu.

"Kegiatan ini cukup positif. Karena bisa memadukan kegiatan bertema hidup sehat dengan hiburan, yang pastinya bisa menarik perhatian anak-anak muda," katanya.

Melalui kegiatan ini, katanya, diharapkan sekaligus menjadi promosi daerah. Mengingat titik kegiatan dilakukan di salah satu ikon Padang.

Salah seorang peserta Heru (34), juga menilai positif kegiatan yang diselenggaran anak perusahaan BUMN itu.

"Kegiatannya cukup bagus, karena selain bisa olahraga bersama-sama, ada hadiahnya juga. Semoga kegiatan semacam ini dirutinkan," katanya.

Hal itu mengingat Telkomsel menyediakan hadiah beruapa uang tunai total jutaan rupiah, Smartphone 4G, iPhone 7, Garmin Smart Watch, dan hadiah utama satu unit motor Scoopy.

Pada bagian lain, melalui kegiatan tersebut Telkomsel juga memberikan pengalaman terbaik berkomunikasi dan menggunakan internet mobile.

Selain itu juga disediakan pilihan paket data untuk menunjang gaya hidup kekinian peserta yang akan beraktivitas di media sosial. (*)