Jakarta, (Antara Sumbar) - Pemerintah akan membentuk perusahaan induk badan usaha milik desa (BUMDes) pada tahun ini agar setiap BUMDes mendapat pendampingan.
"Selama ini BUMDes yang berhasil adalah BUMDes yang memilki sumber daya manusia yang baik, sementara BUMDes yang tidak memiliki SDM berkualitas menjadi tertinggal," kata Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Eko Putro Sandjojo di Jakarta, Senin.
Untuk itu kata dia dengan adanya perusahaan induk BUMDes ini akan memberikan pendampingan bagi 75 ribu BUMDes di Indonesia sehingga mereka bisa berkembang.
Dia mencontohkan salah satu BUMDes yang berhasil adalah Desa Ponggok, Kabupaten Klaten, Jawa tengah, yang dapat membuat objek wisata Umbul Ponggok dan dapat meraup keuntungan Rp9 miliar per tahun membukukan keuntungan Rp9 miliar per tahun.
Dia mengatakan selama ini, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi bekerja sama dengan BUMN untuk memberikan pendampingan kepada BUMDes, namun pelatihan itu belum dapat menjangkau semua BUMDes.
"Setiap tahunnya kami memberikan pendampingan kepada 1500 BUMDes, sementara jumlahnya ada 75 ribu lebih, pasti membutuhkan waktu yang lama. Dengan adanya perusahaan induk maka pendampingan dapat dilakukan kepada seluruh BUMDes," kata Eko.
Sementara itu Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Ahmad Erani Yustika mengatakan melalui perusahaan induk itu, masyarakat akan diberikan materi administrasi keuangan, membuat dokumen desa, merancang anggaran desa hinga membuat rancangan pembangunan jangka menengah desa.
Dia berharap pembentukan perusahaan induk ini dapat selesai pada pertengahan tahun ini.
Kemendes akan bekerja sama dengan Kementerian BUMN dalam membentuk perusahaan induk tersebut. (*)
Berita Terkait
10 alasan memilih sofa dekoruma untuk ruang tamu
Kamis, 31 Oktober 2024 19:05 Wib
Pelatihan pembuatan kerajinan aksesoris
Kamis, 31 Oktober 2024 14:55 Wib
Nelayan manfaatkan listrik tenaga surya
Kamis, 31 Oktober 2024 14:50 Wib
Harga emas Antam pada Kamis kembali naik ke Rp1,567 juta per gram
Kamis, 31 Oktober 2024 9:37 Wib
Rupiah pada Kamis naik 4poin jadi Rp15.701 per dolar AS
Kamis, 31 Oktober 2024 9:35 Wib
Harga pangan, daging sapi murni turun jadi Rp134.340 per kg
Kamis, 31 Oktober 2024 9:35 Wib
Produksi tas bordir khas Aceh
Rabu, 30 Oktober 2024 15:56 Wib
Kenaikan harga bawang merah
Rabu, 30 Oktober 2024 12:17 Wib