Butuh dana Rp65 miliar untuk perbaikan jalan Palupuh-Palembayan

id jalan palembayan

Butuh dana Rp65 miliar untuk perbaikan jalan Palupuh-Palembayan

Satu unit mobil bus sedang melewati lokasi badan jalan yang terban di Kampuang Tabu, Nagari Sipinang, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Sabtu (23/12). ( Antara Sumbar/Yusrizal)

Ruas jalan Palupuh-Agam itu semula berstatus jalan kabupaten namun pada 2015 diusulkan untuk jadi jalan provinsi, dan disetujui maka pada 2016 status jalan itu menjadi jalan provinsi
Padang, (Antaranews Sumbar) - Perbaikan jalan Palupuh-Palembayan, Kabupaten Agam, Sumatera Barat sepanjang 13 kilometer membutuhkan anggaran yang cukup besar sekitar Rp65 miliar sehingga pengerjaannya harus secara bertahap, kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Sumbar, Fathol Bari.

"Anggaran kita sangat terbatas karena itu pengerjaannya tidak bisa langsung tuntas dalam setahun, harus bertahap," kata dia di hubungi dari Padang, Minggu.

Ruas jalan Palupuh-Agam itu semula berstatus jalan kabupaten namun pada 2015 diusulkan untuk jadi jalan provinsi. Akhir 2015 pengusulan itu disetujui dan 2016 status jalan itu menjadi jalan provinsi.

Kondisi saat jalan itu beralih status sudah rusak parah dan belum bisa diperbaiki dengan anggaran tahun berjalan. Usulan perbaikan dilakukan pada 2017 untuk diakomodasi dalam APBD provinsi 2018.

Namun karena ruas jalan provinsi sangat panjang sekitar 1500 kilometer dan semua butuh perhatian, maka anggaran untuk ruas Palupuh-Palembayan juga tidak bisa maksimal karena ketersediaan anggaran harus dibagi untuk berbagai kegiatan.

Pada 2018 angggaran yang dialokasikan untuk ruas jalan itu sekitar Rp5 miliar dan sedang dalam proses lelang. Setelah didapatkan pemenang, perbaikan jalan tersebut segera dikerjakan.

Namun anggaran itu masih sangat jauh dari kebutuhan karena hanya bisa memperbaiki sekitar 1 kilometer saja, sementara ruas jalan yang rusak sekitar 13 kilometer.

"Kesanggupan anggaran kita untuk 2018 baru segitu. Mudah-mudahan bisa dilanjutkan 2019," kata dia.

Salah seorang tokoh pemuda Kecamatan Palembayan, Rusman Hakim mengatakan pihaknya telah melakukan berbagai cara agar jalan di daerahnya diperbaiki pemerintah.

Ia sudah menemui sejumlah anggota DPRD Sumbar dapil Agam untuk membantu mendesak pemerintah agar segera mengalokasikan anggaran perbaikan jalan, namun hasilnya belum maksimal.

Ia bahkan pernah pernah menulis surat terbuka di laman facebook pribadinya untuk Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dan Bupati Agam agar jalan tersebut bisa segera diperbaiki.

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dalam Safari Ramadhan Tim Provinsi Sumbar di Jorong Sungai Taleh, Kanagarian Baringin Kecamatan Palembayan tahun 2017 mengatakan perbaikan dan peningkatan pembangun jalan akan dituntaskan apabila pembebasan lahan telah mendapat dukungan dari masyarakat.

Ia berjanji perbaikan jalan itu dikerjakan pada tahun anggaran 2018.

Palembayan merupakan kecamatan terluas di Agam dengan jumlah penduduk hampir 32 ribu jiwa yang tersebar di enam nagari dan 36 jorong. Hasil utama masyarakat adalah pertanian dan perkebunan yang membutuhkan dukungan infrastruktur jalan yang memadai.