Bawang merah dan cabai jadi penyumbang inflasi di Padang
Jumat, 3 Mei 2019 15:28
1422 Views
ANTARA - Menjelang bulan ramadhan sejumlah kebutuhan harga kebutuhan pokok di Kota Padang mengalami kenaikan, hal ini berdampak pada naiknya angka inflasi Kota Padang pada April 2019 yakni 0,44 persen. Berdasarkan data yang dihimpun Badan Pusat Statistik Sumatera Barat, kelompok pengeluaran bahan makanan menjadi penyumbang inflasi tertinggi sebesar 1,61 persen utamanya pada komoditas bawang merah dan cabai.(Dudy Yanuwardhana/Sizuka)