Beijing, (Antara/AFP/Reuters)- Penyerang bersenjata pisau pada Jumat menyebabkan tiga korban meninggal di China tengah, kata petugas dengan mengesampingkan bahwa peristiwa itu serangan teroris dua pekan setelah penikaman massal yang menyebabkan 29 orang meninggal hingga mengguncang seluruh negeri. "Tiga korban meninggal," kata petugas di Changsha, ibu kota Provinsi Hunan melalui telepon kepada AFP. "Saya bisa memastikan kepada Anda bahwa ini bukan serangan teror. Ini terjadi di pasar karena orang cekcok." Salah seorang tersangka bekerja pada toko roti dan terlibat cekcok dengan pembeli, Reuters mengutip laman Radio Lalu Lintas Hunan yang mengangkat keterangan polisi Changsa. Harian Hunan Daily menyiarkan pernyataan saksi mata bahwa seorang pria berseteru dengan pria lain dan menyerangnya dengan pisau dapur, kemudian berlari serta menyerang orang lain hingga "lima pejalan kaki" tertikam. Sejumlah foto yang diunggah "online" dan belum dipastikan kebenarannya, menampilkan tiga mayat bersimbah darah tergeletak di tanah dengan polisi berkerumun bersama orang-orang lainnya. Foto lain memperlihatkan polisi membawa seseorang pergi. Pengguna internet mengutip berita yang mengatakan bahwa salah seorang penyerang ditembak mati oleh polisi. (*/sun)
Berita Terkait
Polres Agam tangkap pengedar narkoba dengan barang bukti tiga paket
Minggu, 12 Januari 2025 15:51 Wib
LPSK upayakan tiga anak saksi kasus AM agar kembali bersekolah
Rabu, 8 Januari 2025 10:03 Wib
Polisi sebut penabrak tiga orang di Pekanbaru sebelumnya konsumsi sabu
Kamis, 2 Januari 2025 11:32 Wib
Bahlil: saya yang minta pilpres ditunda, bukan Jokowi
Selasa, 31 Desember 2024 14:01 Wib
28 orang tewas, tiga selamat dalam kecelakaan pesawat di Korea Selatan
Minggu, 29 Desember 2024 13:08 Wib
Tiga petinggi smelter divonis 5-8 tahun penjara kasus timah
Jumat, 27 Desember 2024 20:49 Wib
Nottingham Forest tembus tiga besar setelah tekuk Tottenham 1-0
Jumat, 27 Desember 2024 5:35 Wib
Klasemen Liga Inggris: Nottingham Forest tembus tiga besar
Jumat, 27 Desember 2024 5:33 Wib