Los Angeles, (Antara/Reuters) - Salah satu bintang lama "Saturday Night Live" Jason Sudeikis, Rabu, mengatakan, ia telah meninggalkan pertunjukan sketsa komedi larut malam NBC itu menyusul rekannya sesama komedian, Bill Hader dan Fred Armisen, yang terlebih dahulu keluar setelah pertunjukan itu menutup musim ke-38 pada Mei. Sudeikis, yang telah bergabung dalam acara itu selama 10 tahun, mengumumkan hal itu saat merekam acara bincang-bincang larut malam CBS "Late Show with David Letterman". "Ya, saya akan keluar. Ya, saya tidak akan kembali pada musim gugur nanti," kata Sudeikis, menurut transkrip yang didistribusikan oleh CBS sebelum acara itu mengudara pada Rabu malam. Sudeikis, 37, yang memerankan mantan calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Mitt Romney di acara itu tahun lalu, adalah bintang terbaru yang mengikuti jejak serangkaian bintang yang meninggalkan SNL, yang akan memulai musim ke-39 pada bulan September. Hader mengumumkan pada Mei jika ia tidak akan kembali tampil dalam SNL sementara itu Armisen mengonfirmasi keputusannya pada bulan lalu. Bintang populer Kristen Wiig dan Andy Samberg memutuskan tidak lagi memperkuat acara itu pada 2012 untuk fokus pada film. Pemimpin penulis serial itu Seth Meyers, pembawa acara segmen berita "Weekend Update" juga akan meninggalkan acara itu setelahakhir tahun untuk menjadi pembawa acara program baru bincang-bincang larut malam NBC yang akan dimulai pada 2014, "Late Night withSeth Meyers. " Saat ini, komedian dan bintang lama SNL, Jimmy Fallon menggawangi acara larut malam itu, namun dia akan mengambilalih program "The Tonight Show" dari Jay Leno tahun depan. Acara "Saturday Night Live" yang direkam di New York dan berhasil mengantongi 15 nominasi Emmy pekan lalu untuk tayangan musim ke-38nya itu telah menjadi batu loncatan bagi banyak bintang Hollywood antara lain Chevy Chase, Tina Fey dan Mike Myers. (*/sun)
Berita Terkait
Buronan interpol asal Rumania dideportasi dari Bali
Kamis, 22 Januari 2026 12:54 Wib
Empat ruas jalan terendam banjir di Jakut akibat hujan deras
Kamis, 22 Januari 2026 12:02 Wib
Hansi Flick minta Barcelona raih kemenangan di laga terakhir Liga Champions
Kamis, 22 Januari 2026 12:01 Wib
Huntara Batang Anai hampir rampung, Andre Rosiade: warga harus tinggal nyaman
Kamis, 22 Januari 2026 10:44 Wib
Chelsea taklukan Pafos 1-0, debut Rosenior di UCL berakhir kemenangan
Kamis, 22 Januari 2026 10:24 Wib
Bukittinggi kembali berlakukan sekolah enam hari dalam satu minggu
Kamis, 22 Januari 2026 10:20 Wib
Dua korban banjir Situbondo meninggal tersengat aliran listrik
Kamis, 22 Januari 2026 9:38 Wib
Liverpool curi poin penuh di kandang Marseille dengan kemenangan 3-0
Kamis, 22 Januari 2026 6:21 Wib
