Kantor Pos Padang semprotkan cairan disinfektan cegah penularan COVID-19

id berita padang, berita sumbar, kantor pos, covid-19

Kantor Pos Padang semprotkan cairan disinfektan cegah penularan COVID-19

Kepala kantor Pos Cabang Padang, Sartono di Padang. (antarasumbar/Laila Syafarud)

Kendati COVID-19, kantor Pos Padang tetap buka untuk melayani masyarakat,
Padang (ANTARA) - Kantor Pos Indonesia Cabang Padang, Sumatera Barat menyemprotkan cairan disinfektan ke seluruh lingkungan kantor Pos Padang untuk mencegah penularan wabah corona penyebab penyakit COVID-19.

Kepala kantor Pos Cabang Padang, Sartono di Padang, Rabu, mengatakan penyemprotan disinfektan merupakan suatu upaya untuk memberikan perlindungan terhadap kesehatan dan keselamatan karyawan serta pelanggan dari maraknya wabah virus corona.

"Kendati COVID-19, kantor Pos Padang tetap buka untuk melayani masyarakat. Kemudian mengenai penyemprotan disinfektan kami sudah menyediakan alatnya," tambah dia.

Lebih lanjut, ia menyebutkan penyemprotan cairan disinfektan dilakukan di setiap ruang kerja, ruang antaran pos, ruang depan pelayanan, halaman pos dan beberapa ruangan lainnya.

"Selain itu kami juga melakukan penyemprotan paket yang datang dan yang akan dikirimkan," ujar dia.

Menurut dia penyemprotan disinfektan pada paket tersebut merupakan suatu upaya untuk memberikan perlindungan terhadap kesehatan dan keselamatan karyawan serta pelanggan dari penularan wabah COVID-19.

"Kita tidak tahu si pemilik paket itu terjangkiti COVID-19 atau tidak. Maka dari itu untuk mengantisipasi penularannya, kami melakukan penyemprotan disinfektan," kata dia.

Ia menambahkan penyemprotan cairan disinfektan tersebut dilakukan setelah melakukan pelayanan terhadap pelanggan.

Ia berharap dengan melakukan penyemprotan disinfektan tersebut dapat mencegah penyebaran COVID-19 di lingkungan Pos Indonesia cabang Padang, sehingga aktivitas dapat berjalan lancar dan masyarakat terlayani dengan baik.

"Kemudian kami juga menerapkan sistem jaga jarak atau social distancing pada saat pelayanan. Dengan cara memberikan tanda silang di setiap tempat duduk pelanggan berjarak satu meter," lanjut dia.

Selain menerapkan sistem jaga jarak terhadap pelanggan, ia mengemukakan kantor Pos Padang juga menyediakan air pencuci tangan beserta sabun. Kemudian melakukan pengecekan suhu badan setiap pengunjung di pintu masuk.

Lebih lanjut, ia mengatakan untuk keperluan transaksi, kantor Pos Padang menyiapkan layanan digital tanpa interaksi langsung dengan karyawan Pos yaitu melalui aplikasi Pos Giro Mobile (PGM) dan dapat dimanfaatkan oleh pelanggan selama 24 jam.