Polda Sumbar perketat penjagaan pasca-ledakan di Polrestabes Medan

id Polda Sumbar,bom polrestabes medan,bom sumut,berita medan,berita sumut,medan terkini,sumut terkini,bom medan,perketat penjagaan

Polda Sumbar perketat penjagaan pasca-ledakan di Polrestabes Medan

Polisi memperketat penjagaan pasca-insiden ledakan bom bunuh diri di Polrestabes Medan. (ANTARA/Anggi Romadhoni)

Padang, (ANTARA) - Polda Sumatera Barat memperketat penjagaan di seluruh markas kepolisian yang ada di daerah itu pasca-ledakan di kantin Polrestabes Medan.

Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto di Padang, Rabu, mengatakan pihaknya akan memperketat penjagaan di seluruh kantor polisi di daerah itu untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan.

Baca juga: Petugas Puslabfor ambil sampel dari lokasi ledakan di Polrestabes Medan

"Kita akan siagakan dan lebih diperketat lagi dari biasanya," kata dia di Padang, Senin.

Ia mengatakan saat ini setiap markas kepolisian sudah ada penjagaan, namun tentunya dengan kejadian ini membuat pihaknya lebih waspada.

Baca juga: Polda Riau perketat penjagaan markas pasca-insiden bom Medan

Menurut dia meskipun situasi Sumbar cukup kondusif, namun pihaknya tidak ingin lengah.

"Kita terus meningkatkan pengawasan dan penjagaan di markas kepolisian," katanya.

Terkait dengan pelibatan anggota Brimob di penjagaan, menurut dia saat ini beberapa petugas Brimob telah ikut melakukan penjagaan, namun belum keseluruhan.

"Kita akan komunikasikan pelibatan Brimob dalam penjagaan dengan atasan," kata dia. (*)

Baca juga: Densus 88 olah TKP ledakan Polrestabes Medan

Baca juga: Pascaledakan, Brimob jaga ketat Polrestabes Medan

Baca juga: Flash - Bom bunuh diri terjadi di Polrestabes Medan