Sandiaga: kami fokus gerakkan ekonomi pengusaha kecil-menengah

id Sandiaga Uno,Sandiaga Uno di Bukittinggi,Fokus ekonomi Capres 02

Sandiaga: kami fokus gerakkan ekonomi pengusaha kecil-menengah

Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno (kiri) (ANTARA SUMBAR/Istimewa)

Bukittinggi (ANTARA) - Calon Wakil Presiden nomor urut 02 dalam Pemilu 2019, Sandiaga Uno menyebut dirinya bersama calon presiden Prabowo akan fokus menggerakkan ekonomi pengusaha kecil dan menengah.

"Kami fokus menggerakkan ekonomi pengusaha kecil dan menengah," katanya dalam kunjungan ke Bukittinggi, Rabu.

Ia menerangkan pengembangan bidang ekonomi yang akan dilaksanakan berpihak kepada rakyat sesuai yang dikonsepkan oleh tokoh proklamator Bung Hatta.

"Sesuai amanat UUD 1945 Pasal 33, Indonesia kaya dan kekayaan dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kesejahteraan masyarakat," katanya.

Dalam kunjungan di Bukittinggi, Sandiaga memulai aktivitas dengan lari pagi dilanjutkan senam di pelataran Jam Gadang bersama kaum ibu.

Usai senam, ia menikmati sarapan di warung Pical Ayang berlokasi di Simpang Atas Ngarai.

Ia menyebut usaha Pical Ayang merupakan bentuk usaha kecil yang mampu menggerakkan ekonomi di daerah setempat.

Pengelolanya yang biasa dipanggil Umi, meneruskan usaha kuliner yang dijalankan oleh orangtuanya itu mulai dari kaki lima hingga saat ini sudah memiliki warung dan menyerap 15 orang tenaga kerja.

Ia berharap usaha tersebut dapat terus tumbuh sehingga bisa menyerap lebih banyak tenaga kerja dan menjadi tujuan wisata kuliner masyarakat ketika berkunjung ke Bukittinggi. (*)