Padang Panjang suguhkan tiga menu makanan bagi pebalap TdS

id Tour de Singkarak,TdS 2018,Makanan Tradisional TdS

Padang Panjang suguhkan tiga menu makanan bagi pebalap TdS

Nasi Kabaka, kuliner asli Padang Panjang. (http://www.raunholic.com)

Padang Panjang, (Antaranews Sumbar) - Pebalap peserta Tour de Singkarak (TdS) 2018 akan disambut acara makan malam dengan tiga menu di objek wisata Pusat Dokumentasi Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM) di Kota Padang Panjang, Sumatera Barat (Sumbar).

Kepala Dinas Pariwisata setempat, Hendri Fauzan di Padang Panjang, Kamis, mengatakan penyambutan dijadwalkan Jumat(9/11) pukul 20.00 WIB.

Dalam acara makan malam tersebut disiapkan tiga macam menu yaitu makanan ala barat (western), masakan nusantara dan masakan lokal (Padang Panjang dan Sumbar).

Menu yang tersedia juga menyesuaikan dengan kebutuhan diet atau pola makan bagi para pebalap peserta lomba.

Di Padang Panjang, para pebalap akan diinapkan di empat unit hotel yang ada di daerah itu dan para ofisial menyebar di penginapan lainnya yang terdekat.

Kemudian keesokan harinya (10/11), balapan dijadwalkan dimulai pukul 9.00 WIB sementara rangkaian acara seni budaya jelang pelepasan pembalap sudah dilakukan sejak pukul 8.00 WIB.

Dalam gelaran ke-10 TdS kali ini, Padang Panjang menjadi tuan rumah start etape ke tujuh dengan jarak tempuh 194,4 kilometer. menuju Kabupaten Solok Selatan.

Kabag Ops Polres Padang Panjang, Kompol Arifin Daulay mengatakan untuk menjamin kelancaran TdS 2018 di daerah itu pihaknya menurunkan 188 personel polisi.

Kepolisian juga dibantu 30 personel TNI, 15 Brimob dan petugas dari Dinas Perhubungan, Satpol PP, Dinas Kesehatan setempat.

"Dari 188 personel kepolisian, 30 personel di antaranya ditugaskan untuk pengamanan di penginapan," katanya.

Hingga saat ini, ia menyebutkan tidak ada kendala dalam persiapan jelang berlangsung lomba pada 10 November mendatang. (*)