Pemkab Dharmasraya Perbaiki Empat UPTD Pendidikan

id Perbaikan, UPTD, Pendidikan, Dharmasraya

Pulau Punjung, (Antara Sumbar) - Pemerintah Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, akan membenahi empat kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas Pendidikan di daerah itu pada 2016.

Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) Dharmasraya Pri Handoko di Pulau Punjung, Senin, mengatakan pembenahan dilakukan karena kondisi bangunan UPTD sudah tidak layak sehingga perlu diperbaiki untuk menunjang kinerja para pegawai.

"Kondisi bangunan empat kantor UPTD saat ini sudah tidak layak, selain itu bangunannya juga sudah tua," ujarnya.

Ia menyebutkan dana yang digunakan untuk pembenahan ini sebesar Rp200 juta yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah (APBD) 2016.

Keempat UPTD itu yakni UPTD Sitiung Rp100 juta untuk pembenahan kuda-kuda dan pergantian atap, UPTD Koto Salak Rp100 juta untuk memulai pembangunan gedung baru.

Kemudian, UPTD Tiumang Rp50 juta untuk pemasangan plafon dan keramik, UPTD Koto Besar Rp50 juta untuk pemasangan keramik dan plafon.

"Jadi untuk UPTD Tiumang dan Koto Besar dilakukan perbaikan ringan, sedangkan dua UPTD lainnya dikategorikan pada perbaikan berat," ujarnya.

Menurut dia, perbaikan ini dilakukan sebagai upaya dalam memaksimalkan pelayanan kerja di setiap UPTD.

Direncanakan, tambah dia, pada 2017 akan dilanjutkan perbaikan di lima UPTD, yakni Kecamatan Pulau Punjung, Timpeh, IX Koto, Sungai Rumbai, dan Asam Jujuhan.

"Kami rencanakan semua UPTD dapat diperbaiki, namun secara bertahap karena keterbatasan anggaran," ujarnya.

Terpisah, Kepala UPTD Sitiung Hafis, menilai perbaikan kantor UPTD di wilayah kerjanya memang perlu dilakukan, karena beberapa bagian bagunan seperti atap sudah bocor saat hujan.

"Tentu ini akan membantu kami dalam bekerja, karena bagunan ini sudah berdiri sejak Dharmasraya belum memekarkan diri dari Kabupaten Sijunjung," terangnya. (*)