Batusangkar Pemerintah Kabupaten Tanahdatar,
Sumatera Barat beserta masyarakat memberikan sumbangan untuk membantu korban
erupsi Gunung Api Sinabung di Kabupaten Tanah Karo Sumatera Utara.
Musibah yang menimpa warga sekitar Gunung
Sinabung telah menyentuh seluruh lapisan masyarakat di tanah air, termasuk kita
di Luhak Nan Tuo ini, ucap Bupati Tanahdatar M. Shadiq Pasadigoe
didampingi Kepala BPBD Altri Suwandi di Batusangkar.
Ia menyebut bantuan yang sudah terkumpul sampai
saat ini berupa uang tunai sebesar Rp145,355 juta ditambah dengan pakaian yang
layak.
Tim akan mengantarkan bantuan tersebut pada
Jumat (14/2), langsung menuju lokasi, tutur Shadiq.
Ia menyampaikan Pemda Tanahdatar telah menunjuk
tim yang akan berangkat diketuai oleh Kepala BPBD Tanahdatar dengan
mengikutsertakan Camat, Kapolsek, Danramil, Wali Nagari sekitar Gunung Merapi,
BAZ dan SKPD terkait.
Bupati mengharapkan bantuan tersebut dapat
meringankan beban yang diderita masyarakat sekitar Gunung Sinabung yang bukan
saja kehilangan harta benda juga nyawa.
Kesedihan itu juga ikut dirasakan seluruh
masyarakat Tanahdatar, untuk itulah masyarakat tersentuh untuk mengumpulkan
sumbangan dan pakaian layak pakai dari kalangan PNS dan masyarakat, katanya.
Diutusnya Tim ke Tanah Karo, jelas Bupati,
disamping mengantarkan bantuan juga sekaligus studi banding dan mempelajari
tata cara Pemda dan masyarakat setempat untuk melakukan evakuasi dan
mengantisipasi terhadap bencana yang terjadi.
Karena Tanahdatar juga mempunyai gunung merapi
aktif, kewaspadaan dan persiapan serta kesiapsiagaan kita perlu dipersiapkan
apabila hal yang sama juga terjadi di daerah ini, katanya.
Ia mengimbau masyarakat untuk selalu berdoa
kepada Allah SWT agar gunung merapi yang ada diwilayah Tanahdatar ini tetap
membawa berkah kepada masyarakat dan jangan membawa musibah. Karena areal di
sekitar gunung merapi ini merupakan areal yang sangat subur dan merupakan
daerah pertanian penghasil sayur-sayuran.
Tim yang berangkat sebanyak 42 orang terdiri
dari BPBD, PU, Sosnaker, Kesehatan, Pertanian, BAZ, Humas, Muspika X Koto
tambah nagari Koto Batu, Paninjauan, Aie Angek, Panyalaian, Muspika Batipuh
tambah nagari Andaleh dan Sabu, Muspika Pariangan tambah nagari Pariangan dan
Sungai Jambu, Muspika Lima Kaum dan nagari Labuah, Muspika Sungai Tarab dan
nagari Pasie Laweh, Muspika Salimpaung dan nagari Lawang Mandahiling serta
Muspika Tanjung Baru. (fan)
Berita Terkait
Bupati Tanah Datar kukuhkan pengurus IKTD Riau
Sabtu, 20 Mei 2023 8:56 Wib
Gelar kegiatan olahraga saat pandemi COVID-19 di Tanahdatar, Disporpora sedang rancang SOPnya
Rabu, 23 Juni 2021 14:55 Wib
Tanah Datar raih empat prestasi prestisius nasional
Senin, 26 Oktober 2020 19:59 Wib
Peringati AIDS sedunia, Dinkes Tanah Datar kampanye bahaya dan penularan
Minggu, 1 Desember 2019 18:04 Wib
Mato Aia, Kopi Batusangkar yang Menggoda di Istano Pagaruyung
Minggu, 3 November 2019 17:04 Wib
Budaya malu cegah polusi plastik Danau Singkarak
Jumat, 25 Oktober 2019 17:05 Wib
SANGKAKURIR TRANSPORTASI ONLINE TANAH DATAR
Kamis, 15 Maret 2018 17:35 Wib
Kabupaten Tanah Datar Masuk Kategori Sedang Dalam Indeks Ketahanan Daerah
Kamis, 21 Desember 2017 11:33 Wib