Padang (ANTARA) -
YBM BRILiaN RO Padang bersama BRI RO Padang menyelenggarakan penyembelihan hewan kurban pada Senin (17/6) di lokasi terdampak bencana di Sumbar.
Penyembelihan ini merupakan kegiatan Rutin YBM BRILiaN RO Padang setiap tahunnya. Tahun ini ada tujuh titik lokasi penyembelihan, diantaranya berada di lokasi terdampak bencana banjir bandang dan banjir lahar dingin di Sumbar," kata Razi, mewakili BRI RO Padang.
Ia mengatakan selain di lokasi terdampak bencana YBM BRILiaN RO Padang bersama BRI juga melaksanakan penyembelihan hewan kurban berupa dua ekor sapi dan tiga ekor Kambing di Corporate University BRI, Kota Padang.
Di Corporate University BRI sendiri penyembelihan dilakukan dan disaksikan bersama Mudhohi (peserta kurban) serta daging kurban diterima oleh 210 penerima manfaat yang merupakan warga dan pekerja BRI RO Padang.
“Terimakasih YBM BRILiaN, senang sekali rasanya bisa merayakan Idul Adha di Kantor BRI RO Padang bersama YBM BRILiaN, semoga bermanfaat dan berkah untuk seluruh penerima maupun panitia yang terlibat,” katanya.*