Lubukbasung, (Antara) - Sekitar 1.300 murid Taman Kanak-kanak (TK) se-Kecamatan Lubukbasung, Kabupaten Agam, mengikuti lomba mewarnai di Gelangang Olahraga (GOR) Rang Agam, Kamis. Ketua Panitia Lenawati di Lubukbasung, mengatakan, lomba mewarnai ini diikuti sekitar 1.300 murid Kelompok Bermain (KB), Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK) se-Kecamatan Lubukbasung. "Kegiatan ini merupakan yang pertama kali diadakan dengan jumlah yang banyak ini dan pemenang nantinya akan diberikan hadiah hiburan," kata Lenawati. Menurutnya, lomba mewarnai ini merupakan ajang pengembangan kreativitas anak. Sementara, Kepala Seksi Kesetaraan Kelembagaan dan Keaksaraan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Agam, Nassendri mengatakan, Disdikpora sangat mendukung lomba dan akan dijadikan agenda tahunan. "Lomba ini kita jadikan agenda tahunan untuk menyalurkan bakat dari generasi penerus Kabupaten Agam," katanya. (ari/jno)

Pewarta : 172
Editor :
Copyright © ANTARA 2024