Rakernas Etos dan Seminar Nasional
PADANG - “Kiprah Negarawan Muda dalam Regenerasi Kepemimpinan Nasional†begitu tema Seminar Nasional Belajar Merawat Indonesia yang akan digelar Etos Dompet Dhuafa di Aula Gubernur Sumbar Jumat (29/11). Seminar tersebut digelar dalam rangkaian Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Etos yang dilakukan setiap tahun.
Diterangkan Supervisor Marketing Beastudi Indonesia Dompet Dhuafa, Arief Hudayana, pemilihan tema ini didasarkan pada begitu besarnya potensi pemuda bangsa Indonesia yang sebenarnya mampu kembali berperan penting dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
"Namun, saat ini para pemuda dan masyarakat pada umumnya belum mengoptimalkan potensi tersebut, padahal sejarah bangsa ini sudah mencatat bagaimana kiprah pemuda dalam untaian panjang perjuangan," papar Arief, Kamis (28/11).
Seminar tersebut akan menghadirkan para narasumber yang berkompeten dibidangnya, yaitu Prof. Ahmad Mansur Suryanegara (Sejarawan), Fadjroel Rahman (praktisi dan pengamat politik) juga Sri Nurhidayah (penggiat LSM).
Beastudi Indonesia Dompet Dhuafa yang merupakan salah satu jejaring Dompet Dhuafa konsen dalam pengembangan sumberdaya manusia strategis di bidang kepemudaan, pelajar dan mahasiswa terus bergerak mematangkan SDM pemimpin masa depan. "Kami berkomitmen dalam membentuk SDM pemimpin yang berkarakter unggul, mandiri dan kontributif, demi terwujudnya Indonesia yang adil dan berdaya," katanya.
Salah satu program investasi SDM tersebut adalah Beastudi Etos yang tersebar di 13 wilayah dan 15 Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia. Hingga saat ini, jumlah penerima manfaat aktif mencapai 372 mahasiswa. Untuk tahun 2013 ini, Rakernas diselenggarakan di kota Padang. Akan dihadiri oleh pengelola Beasiswa Etos dari 15 kampus ternama se-Indonesia. Rakernas dimulai Jumat-Minggu (29/11-1/12) di Maninjau. (winda)